MIN 2 Bengkulu Tengah Bangun Pagar Kebun Tanaman Obat: Komitmen Pelestarian Lingkungan dan Edukasi Kesehatan

Dalam upaya meningkatkan keberlanjutan MIN 2 Bengkulu Tengah melakukan kegiatan tindak lanjut dengan membangun pagar di sekitar kebun ( 11/10/2024 )

Bengkulu Tengah ( Humas ) - Dalam upaya meningkatkan keberlanjutan kebun tanaman obat keluarga, MIN 2 Bengkulu Tengah melakukan kegiatan tindak lanjut dengan membangun pagar di sekitar kebun tersebut. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bapak Izhar, M.Pd., Kepala Madrasah, yang menekankan pentingnya pelestarian tanaman obat sebagai bagian dari pendidikan dan kesehatan masyarakat. ( 11/10/2024 ) 

“Dengan adanya pagar ini, kami berharap kebun tanaman obat keluarga dapat terlindungi dari gangguan hewan dan tetap terawat dengan baik. Ini adalah langkah awal dalam mendidik siswa tentang pentingnya memanfaatkan sumber daya alam yang ada di sekitar kita,” ujar Bapak Izhar saat meninjau proses pembangunan pagar.

Selain memberikan manfaat bagi siswa, kebun ini juga diharapkan dapat menjadi sumber belajar bagi masyarakat sekitar. “Kami ingin agar kebun ini tidak hanya menjadi tempat belajar bagi siswa, tetapi juga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mengetahui lebih banyak tentang tanaman obat yang dapat membantu kesehatan mereka,” tambahnya. Kegiatan ini menunjukkan komitmen MIN 2 Bengkulu Tengah dalam menerapkan pendidikan berbasis lingkungan. ( Ridho ) 


TERKAIT

Berita LAINNYA