Bengkulu Tengah, (Humas) - Kepala Madrasah, guru dan siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Bengkulu Tengah telah melakukan penggalangan dana untuk disalurkan kepada anak-anak yang membutuhkan di Falestina, Jumat, 13 Oktober 2023.
Menurut Lestrai, S.Pd. selaku penggagas kegiatan di MIN 1 Bengkulu Tengah menyampaikan Kita mengajak guru dan seluruh siswa MIN 1 Bengkulu Tengah untuk memiliki rasa peduli dan tergerak menjadi penolong bagi saudara muslim di Falestina. Donasi yang sudah dikumpulkan disalurkan melalui rekening Bank Syariah Indonesia AN. Rabbabiyying Care.
Seperti biasa Emiyati, M.Pd. yang sering disapa Bu Emy menyampaikan bahwa seluruh siswa diajak menjadi generasi yang unggul dalam ketaqwaan, Berbagi ini adalah salah satu perwujudan kita menjadi gerasi yang unggul dalam ketakwaan tersebut. Kepala Madrasah berharap dengan adanya kegiatan jumat peduli ini.
"semoga ada ikatan bathin antara siswa MIN 1 Bengkulu Tengah dengan anak-anak Falestina, serta memahami kondisi Saudaranya di Falestina. Terlebih lagi bagaimana pentingnya berbagi pada sesama, Ujar Emi menambahkan".(EMY)