MIN 03 Kepahiang Gelar Rapat Pembangunan Sarana Prasarana Madrasah

guru, staf dan Komite Sekolah menggelar rapat bersama orang tua siswa dari kelas I (satu) sampai kelas VI (enam),

Kepahiang (Humas) --- Dalam rangka meningkatkan sarana dan prasarana pembangunan sekolah, Kepala MIN 03 Kepahiang, Pidil Rahman, S.Pd., M.Pd  beserta guru, staf  dan Komite Sekolah menggelar rapat bersama  orang tua siswa dari kelas I (satu) sampai kelas VI (enam), Jumat (23/02).

Adapun agenda rapat yang dipimpin langsung oleh Marlin Adi Syaputra sebagai ketua komite membahas tentang sarana ibadah yaitu pembangunan mushalla yang diberi nama Arrahman.

“Pembangunannya sudah hampir selesai, hanya saja belum ada pelafonnya, sehingga Kepala Madrasah meminta untuk segera diselesaikan. Mushalla telah dimanfaatkan sebagai tempat ibadah dan tempat belajar lainnya seperti kegiatan  Shalat Dhuha Berjamaah, Dhuzur Berjamaah, BRI, Albarzanji dan Marhaban,” jelas Marlin.

Kemudian dibahas juga penghapusan satu gedung di MIN 03 Kepahiang, yang membutuhkan untuk dibentuknya panitia penghapusan gedung yang terdiri dari ketua, sekretaris, bendahara dan anggota agar pembangunan mushalla oleh BSM tidak terhambat. Semua alat–alat yang masih bisa dilelang seperti seng dan lain sebagainya diserahkan ke Pihak Sekolah untuk membantu pembangunan mushalla.

Selanjutnya forum membahas tentang teknis Asesmen Madrasah yang diikuti seluruh orang tua siswa kelas VI (enam), serta rencana kegiatan study tour dalam rangka pelepasan anak kelas IV (enam) Tahun Ajaran 2023/2024.


TERKAIT

Berita LAINNYA