Bengkulu Utara ( Humas ) Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Bengkulu Utara melaksanakan kegiatan penyaluran zakat fitrah yang telah berhasil dikumpulkan selama bulan Ramadan tahun 1446 H pada Kamis (20/03/2025) di halaman madrasah.
Kepala MIN 1 Bengkulu Utara, Hj. Anny Arifah, S.Pd, mengungkapkan rasa terima kasih dan syukur yang mendalam atas terlaksananya penyaluran zakat fitrah. "Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh siswa, orang tua siswa, guru, dan staf yang telah berpartisipasi dalam pengumpulan zakat fitrah. Semoga amal baik ini diterima oleh Allah SWT dan membawa manfaat bagi yang membutuhkan," kata Hj. Anny Arifah.
Beliau juga berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun dan memberikan dampak positif bagi warga sekitar. "Harapan kami, kegiatan ini tidak hanya memberikan bantuan materi, tetapi juga mengajarkan siswa-siswi kami tentang pentingnya berbagi, kepedulian sosial, dan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari," lanjutnya.
Panitia penyaluran zakat fitrah, yang diwakili oleh ibu Nurhayati, S.Pd.I, melaporkan bahwa total zakat fitrah yang berhasil dikumpulkan selama sepuluh hari ini mencapai 157,5 kilogram beras dan Uang senilai Rp. 5.480.000; Zakat tersebut berasal dari sumbangan siswa, orang tua, serta tenaga pengajar di MIN 1 Bengkulu Utara.
“Alhamdulillah, kami berhasil mengumpulkan 157,5 kilogram beras dan Uang senilai Rp. 5.480.000yang akan disalurkan kepada 86 siswa dan keluarga kurang mampu. Setiap keluarga menerima sekitar kurang lebih 7 canting beras dan uang dalam setiap amplopnya berjumlah Rp. 62.000 sebagai bagian dari zakat fitrah. Kami pastikan penyaluran zakat ini tepat sasaran dan dapat memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan,” jelas Ibu Nurhayati, Koordinator Panitia Penyaluran Zakat Fitrah.
Kepala Madrasah, Hj. Anny Arifah, S.Pd, menambahkan bahwa kegiatan penyaluran zakat fitrah ini adalah salah satu bentuk pembelajaran bagi siswa tentang kepedulian sosial. "Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan teladan yang baik bagi siswa, dan mereka bisa menularkan nilai-nilai kebaikan dan kepedulian sosial kepada lingkungan sekitar. Ke depannya, kami ingin semakin memperluas cakupan penyaluran zakat agar lebih banyak lagi keluarga yang terbantu," tambahnya.
Sekolah juga berharap agar zakat fitrah yang disalurkan tidak hanya menjadi kewajiban ibadah, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali persaudaraan antar umat Islam, serta membentuk karakter siswa yang peduli terhadap sesama.
Dengan terselenggaranya penyaluran zakat fitrah ini, MIN 1 Bengkulu Utara berharap kegiatan tersebut dapat terus dilaksanakan dan berkembang, serta memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat, khususnya keluarga kurang mampu di sekitar lingkungan sekolah. Sekolah juga berharap kegiatan seperti ini bisa menjadi bagian dari pendidikan karakter yang mengajarkan nilai-nilai kebaikan dan empati bagi generasi muda. ( Peti Andriani )