MAN 2 Bengkulu Utara Mengikuti Kegiatan Penanaman Seribu Pohon

Bengkulu Utara (Humas) - Dalam rangka peningkatan kapasitas pentahelix di daerah rawan bencana di Desa Pasar Ketahun Kecamatan Ketahun Kabupaten Bengkulu Utara, Badan Nasional Penanggulangan Bencana adakan kegiatan penanaman 1000 pohon yang dilaksanakan di Pantai Terapik Desa Pasar Ketahun. Jumat, (19/7/2024)

Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Bupati Bengkulu Utara Ir. H. Mian, dan diikuti oleh Kodim 0423 Bengkulu Utara, Polres Bengkulu Utara, KPHP Bengkulu Utara, BPBD  Kabupaten Bengkulu Utara, Satpol PP dan Damkar Kab. BU, Dinas Perhubungan Kab.BU, Destana Pasar Ketahun, Tagana, SMAN 5 Bengkulu Utara, MAN 2 Bengkulu Utara, UMKM, Perangkat Desa se-Kecamatan Ketahun, Masyarakat Desa Pasar Ketahun, Senkom, Perangkat Kecamatan Ketahun, Bhayangkari Ranting Ketahun, Persit Ranting Ketahun, dan PKK Desa Pasar Ketahun.

Kegiatan ini diadakan dengan tujuan mengajak seluruh masyarakat untuk sadar dan peduli terhadap lingkungan, serta diharapkan masyarakat ikut menjaga kelestarian tanaman.

 


TERKAIT

Berita LAINNYA