Majelis Taklim Nurul Huda Gelar Khataman Al-Qur’an, Sambut Ramadhan dengan Keberkahan

Rejang Lebong (HUMAS)---- Menjelang bulan suci Ramadhan, para ibu yang tergabung dalam Majelis Taklim Nurul Huda Desa Kayu Manis menggelar acara khataman Al-Qur’an di rumah Ibu Mistiani, salah satu anggota majelis taklim, pada Jumat (28/02/2025). Acara yang penuh berkah ini menjadi momentum kebersamaan dan persiapan spiritual untuk menyambut bulan yang penuh rahmat.

Penyuluh Agama Islam KUA Sindang Kelingi turut hadir dalam acara tersebut sebagai bentuk rasa syukur menyambut Ramadhan. Khataman dimulai dengan pembacaan Al-Qur'an dari Juz 1, yang dibacakan secara bergantian oleh setiap peserta hingga mencapai Juz 30. Setelah itu, seluruh jamaah bersama-sama membaca doa khatmil Qur’an, dilanjutkan dengan makan bersama sebagai tanda syukur atas terselenggaranya kegiatan ini.

Ketua Majelis Taklim Nurul Huda, Ibu Sriyatun, menyampaikan bahwa acara ini merupakan bagian dari persiapan spiritual para ibu dalam menyambut Ramadhan. Ia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur'an para ibu dan memperkuat semangat mereka dalam mengaji.

“Bagi seluruh ibu-ibu, saya berharap kita tidak malu membaca Al-Qur'an, meskipun terkadang masih terbata-bata atau belum lancar. Semangat mengaji harus terus dijaga. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus diadakan dan memberi manfaat serta keberkahan bagi kita semua,” ungkap Ibu Sriyatun.

Salah satu peserta, Ibu Yana, mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya dapat berpartisipasi dalam acara khataman ini. “Saya sangat bersyukur bisa mengikuti acara ini. Terima kasih kepada panitia yang telah menyelenggarakan acara ini. Semoga tahun ini kita bisa lebih banyak lagi mengkhatamkan Al-Qur'an di bulan Ramadhan,” ujarnya.

Acara khataman Al-Qur'an ini menjadi bukti nyata semangat dan komitmen para ibu dalam meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Semoga kegiatan positif seperti ini terus terjaga dan dapat menginspirasi masyarakat sekitar untuk semakin mendalami ajaran Islam, terutama dalam membaca dan mengamalkan Al-Qur’an. (Slamet cs)

(Slamet cahyadi sani/Prada)


TERKAIT

Berita LAINNYA