Kota Bengkulu (Humas) -- Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu Marlis Putra, S.Ag, M.HI. sambut kedatangan perwakilan Civitas Akademika Universitas Islam Negeri Fatmawati Sukarno (UINFAS) Bengkulu. Kedatangan mereka ini adalah untuk menyampaikan serta mensurvei terkait kebutuhan mahasiswa yang akan melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) yangb akan di tempatkan di KUA Kecamatan Singtaran Pati, Jum’at, (26/7/2024).
Dalam kesempatan ini Riki Afrianto dan M. Iqbal Fazrurrahman yang merupakan Staf Pengajar di Fakultas Syariah UINFAS menyampaikan kepada Ka. KUA Singaran Pati mengenai PKL Mahasiswa UINFAS Bengkulu yang diharapakan mendapat pembelajaran nyata serta ilmu pengetahuan yang selama ini tidak didapatkan dalam bangku perkuliahan baik pembelajaran Administrasi pada KUA dan kegiatan-kegiatan yang dapat menambah ilmu pengetahuan bagi mahasiswa.
Disampaikan oleh Riki Afrianto "Mahasiswa Kami mengharapkan arahan dan bimbingan Ka. KUA dalam pelaksanaan PKL ini". Ungkapnya.
Kegiatan PKL mahasiswa UINFAS Bengkulu Ini disambut baik oleh Kepala KUA Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu, Marlis Putra, S.Ag, M.HI. Beliau mengatakan bahwa memang perlu bagi mahasiswa untuk dapat terjun langsung ke lapangan karena seyogyanya hal tersebut dapat membangun karakter serta pengetahuan bagi mahasiswa yang selama ini tidak didapatkan dalam bangku perkuliahan.
Ka. KUA menunjuk salah satu ASN KUA Singaran Pati, Rika Feru Suriyanto, S.HI., MH. untuk menjadi Pendamping bagi mahasiswa PKL supaya lebih terarah. Selain itu, memang selama ini sudah terjalin kerja sama yang baik antara UINFAS dan KUA Kecamatan Singaran Pati.
Civitas perwakilan UINFAS, Riki Afrianto dan M. Iqbal Fazlurrahman pada kesempatan ini menyampaikan kepada Kepala KUA Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu Marlis Putra, S.Ag, M.HI, bahwa Mahasiswa/I UINFAS yang melaksanakan PKL akan dipastikan pada hari Rabu tanggal 12 Agustus 2024. (ekowan/Humas)