Bengkulu Utara (Humas) – Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kota Arga Makmur H.Rajikin Fajri, S.Ag mengikuti kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektor yang diadakan oleh Kecamatan Kota Arga Makmur, Kamis (22/8/2024) di Aula Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) Kecamatan Kota Arga Makmur.
Kegiatan yang diadakan mengusung tema “Percepatan Upaya dalam Menurunkan Stunting di Kecamatan Kota Arga Makmur”.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Camat Kota Arga Makmur Syafaruddin, SST., M.Si dan diikuti oleh Kepala KUA Kecamatan Kota Arga Makmur H.Rajiin Fajri, S.Ag, Kepala Puskesmas Arga Makmur, Satgas Stunting Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), koordinator PKB dan anggota PKB se-Kecamatan Kota Arga Makmur.
KUA berperan penting dalam pencegahan stunting melalui bimbingan perkawinan calon pengantin (catin), memberikan pemahaman dan materi tentang stunting dan gizi, serta mengisi aplikasi Elsimil.
Aplikasi tersebut merupakan aplikasi siap nikah dan hamil yang diharapkan mampu mendeteksi lebih awal potensi lahirnya bayi stunting berdasarkan kondisi calon pengantin.
Kepala KUA Kecamatan Kota Arga Makmur H.Rajikin Fajri, S.Ag mengatakan, "masih kurangnya kesadaran catin untuk mengisi aplikasi tersebut." jelasnya
“Pengisian aplikasi seharusnya dilakukan minimal 10 hari sebelum pernikahan tapi sayangnya masih banyak catin yang tidak melakukannya. "pungkasnya. ( Novry/ Yn )