Kepahiang, (HUMAS) --- Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Merigi Zulvi Nuryadin, MH bersama wakil Bupati Kepahiang Zurdinata, S.IP, melaksanakan Safari Ramadhan keliling dalam wilayah Kecamatan Muara Kemumu, bertempat dimasjid Taqwa desa Batu Kalung Kecamatan Muara Kemumu (Kamis, 14/03/2024)
Turut hadir pada acara tersebut, Camat Muara Kemumu, Kabag Kesra,Kadis Sosial dan jajaran Pejabat Pemda Kepahiang .
Kepala KUA Kecamatan Merigi Zulvi Nuryadin, MH dipercaya untuk menyampaikan tausiah agama pada kesempatan itu. Dalam tausiahnya, beliau mengajak kaum muslimin untuk meningkatkan ketaqwaan dengan memperbanyak amalan ibadah baik yang fardu maupun yang sunnah.
" Pada bulan Ramadhan, nilai kebaikan dari setiap perbuatan yang bernilai ibadah menjadi lebih tinggi dari bulan-bulan lain diluar bulan Ramadhan. Bahkan, amal kebaikan dibalas dengan pahala yang berlipat ganda", Tuturnya.
"Dalam sebuah hadits yang diriwatyatkan oleh imam Bukhari - Muslim, "Barang siapa yang pada bulan Ramadhan mendekatkan diri kepada Allah dengan suatu kebaikan, nilainya seperti orang yang melakukan perbuatan yang diwajibkan pada bulan lainnya. Dan, barang siapa yang melakukan suatu kewajiban pada bulan itu, nilainya sama dengan 70 kali lipat dari kewajiban yang dilakukannya pada bulan lainnya".
Sementara itu,Wakil Bupati Kepahiang dalam sambutannya menyatakan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pengurus serta jamaah Masjid Taqwa yang sangat antusias dengan kegiatan safari Ramadan yang diadakan pihaknya tersebut.
“Kita sangat berterimakasih kepada pengurus masjid Taqwa yang telah menerima kami dengan sangat luar biasa, juga kepada para jamaah yang antusiasnya sangat luar biasa, terbukti dengan penuhnya saff , semoga kita diberikan kekuatan bisa menjalankan ibadah ramadhan ini sampai selesai dan dipertemukan dengan Idul Fitri,”pungkasnya. (Teguh)