Kemenag Kota Bengkulu Bertisipasi Aktif Dalam Ajang Lebaran Anak Yatim 2024

Kemenag Kota Bengkulu Bertisipasi Aktif Dalam Ajang Lebaran Anak Yatim 2024

Kota Bengkulu (Humas) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu bertisipasi aktif dalam ajang Lebaran Anak Yatim 2024, bertepatan dengan 10 Muharram 1446 H. Acara yang di dipusatkan di Masjid At-Taqwa Kota Bengkulu, acara ini terselenggara atas kerjasama Baznas, BWI,Pemda Kota dan Kemenag Kota Bengkulu.

Dengan memperingati Tahun Baru Islam 1446 H mengusung tema “Membahagiakan 1000 Anak Yatim Piatu se-Kota Bengkulu, Kepala Kantor (Kakan) Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu, yang diwakilkan oleh Kepala Penyelenggara Zakat & Wakaf H. Bunyani,S.Ag. menyampaikan apresiasi atas kolaborasi Baznas, BWI, Pemda Kota dan Kemenag Kota Bengkulu dan mitra terkait dalam program Membahagiakan 1000 Anak Yatim Piatu se-Kota Bengkulu.

Ditambahkan H. Bunyani,S.Ag., acara nasional ini mengangkat semangat Muharram dengan Lebaran Yatim Berbagi Cinta Berlimpah Berkah.

Momentum ini berkaitan dengan peringatan Idul Yatama atau Lebaran Anak Yatim setiap tanggal 10 Muharam. Lebaran Anak Yatim ini merupakan salah satu tradisi masyarakat Indonesia dalam rangka Tahun Baru Islam. (Humas)


TERKAIT

Berita LAINNYA