Kakan Kemenag : Bekerja Dengan Baik, Sesuai Aturan, Merupakan Bentuk Mensyukuri Nikmat Kemerdekaan

Detik-detik pengibaran Bendera Merah Putih

REJANG LEBONG --- (HUMAS) Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong melaksanakan Upacara pengibaran Bendera Merah Putih  pada Kamis (17/08/2023). Upacara berlangsung dengan penuh khidmat yang mengusung Tema  “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”  ini digelar di Lapangan Kantor Kemenag Rejang Lebong

Bertindak sebagai Pembina Upacara,  Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, melalui Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Drs. H.Suhardihirol, M.Pd menyampaikan rasa syukur atas nikmat kemerdekaan “Kemerdekaan merupakan anugerah yang terindah dari Tuhan Yang Maha Esa kepada bangsa Indonesia, perjuangan untuk memperoleh kemerdekaan tidaklah mudah, oleh karena itu jangan menyia-nyiakan anugerah yang telah diberikan kepada kita”

Lebih lanjut, Kasubbag Tu itu juga menyampaikan bahwa sebagai Aparatur Sipil Negara, jangan bertanya apa yang telah diberikan negara kepada kita, tapi tanyakan kepada diri kita sendiri apa yang telah kita berikan untuk negara​​​​​​​ “sebagai Aparatur Sipil Negara, kita harus bersyukur atas nikmat kemerdekaan yang kita rasakan hingga saat ini, salah satu bentuk mensyukuri nikmat kemerdekaan yaitu dengan berbuat baik dengan profesi kita saat ini, berusaha untuk melakukan yang terbaik, bekerja secara professional, bekerja sesuai aturan, bukan kebiasaan” lanjut Kasubbag pula

Upacara yang dimulai pukul 07.30 WIB ini diikuti oleh seluruh jajaran Kantor Kemenag Rejang Lebong beserta staff, seluruh Kepala KUA, dan Kepala Madrasah, yang mana peserta upacara kali ini menggunakan pakaian adat. Khusus pasukan yang bertugas sebagai pengibar bendera merupakan siswa MAN Rejang Lebong

Selamat Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, Terus Melaju Untuk Indonesia Maju, demikian Drs.H.Suhardihirol


TERKAIT

Berita LAINNYA