Bengkulu Tengah (Humas) - KUA Kec. Merigi Kelindang bekerja sama dengan Puskesmas Lubuk Unen menyelenggarakan kegiatan rutin setiap satu bulan sekali senam bersama dan cek kesehatan gratis di halaman KUA Kec. Merigi Kelindang.
Dalam acara ini yang dihadiri oleh seluruh karyawan dan karyawati Kantor Urusan Agama Kecamatan Merigi Kelindang sebanyak 11 orang dan karyawan karyawati Puskesmas Lubuk Unen sebanyak 15 orang, Jum'at (20/10/2023).
Dalam sambutan yang disampaikan Muksin, S.Pd.I selaku Kepala KUA Merigi Kelindang menyampaikan “Saya sangat-sangat mendukung kegiatan ini disamping menjalin kerja sama yang baik lintas sektoral juga menumbuhkan semangat olahraga dan mengecek kesehatan secara rutin, karena selaku pegawai yang bekerja selama 8 jam sehari sangat kekurangan dalam hal memperhatikan kesehatan. Harapan saya kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkesinambungan,” ucap Muksin.
Fransiska, S.Keb selaku Kepala Puskesmas Lubuk Unen dalam sambutannya “Saya sangat berterima kasih kepada bapak kepala KUA Merigi Kelindang dan seluruh pegawainya yang sangat antusias dalam kegiatan ini, semoga kegiatan ini menjadi program rutin demi tercapainya kesehatan kita bersama," ucap Fransiska.
Menjaga kesehatan mental ASN adalah tanggung jawab bersama, baik itu pegawai maupun stakeholders/ pemangku kebijakan. Tuntutan profesionalitas ASN harus berbanding lurus dengan perhatian pemerintah terhadap kesehatan mental ASN. ASN yang sehat dapat memberikan kinerja yang baik bagi pemerintah. Masalah merupakan hal yang tidak dapat dihindari, namun dengan memelihara pola pikir agar tetap positif adalah cara kita dalam menjaga kesehatan mental. Tak lupa untuk selalu berserah diri kepada Tuhan jika persoalan datang menyapa. Dengan keseimbangan tersebut, niscaya akan terwujud abdi negara yang bermental kuat dan sehat serta siap menghadapi tantangan era global yang semakin kompleks