Jaga Kebugaran, Kepala KUA Kecamatan Sukaraja Ajak Pegawai Olahraga Santai Di Halaman Kantor

Seluma (Humas) –  Senam pagi merupakan suatu aktifitas fisik yang perlu diadakan untuk menjaga kebugaran jasmani para pegawai. Gerakan-gerakan senam pagi bermanfaat untuk melatih otot-otot pada tubuh, melancarkan peredaran darah sehingga lebih sehat dan segar. Paparan sinar matahari pagi juga bagus bagi tubuh karena kandungan vitamin D alaminya. Jika tubuh sehat dan bugar secara fisik, maka kemampuan konsentrasi juga akan meningkat dan memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan sehari-hari.

Kepala KUA Sukaraja, H.D Hamdan Fauzi, S.Sos.I mengajak seluruh Pegawai KUA Kecamatan  Sukaraja untuk lakukan senam pagi pada Jum’at (202/09) dihalaman KUA Kecamatan Sukaraja. Mengawali kegiatan pada hari ini, dan mengolah kebugaran tubuh, kepala KUA Sukaraja menjadwalkan senam untuk dilakukan rutin setiap jum’at pagi. “Supaya badan kita relaks dan terasa ringan, setidaknya kita harus rutinkan lagi olahraga ringan atau senam setiap satu kali dalam seminggu, karena olahraga memang merupakan kebutuhan tubuh kita”. Ujar Hamdan.

Badoar Batubara selaku Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Sukaraja mengatakan bahwa senam atau olahraga sejenis ini memang sebaiknya dilakukan secara rutin di kantor, karena jika dirumah masing-masing akan kecil kemungkinan dilakukan. “Memang seharusnya seperti ini, jadi semangat olahraga kit aitu meningkat karena memang dilakukan bersama-sama, beda dengan ketika kita melakukan masing-masing atau sendiri, rasanya sudah kalah dengan rasa malasnya.” Ujar Badoar usai ikuti senam pagi tadi. (Naf/fifi).  


TERKAIT

Berita LAINNYA