Hari Pertama PAS, Siswa/i MTsN 01 Kepahiang Sukses Ikuti Ujian Berbasis G-Form

Hari Pertama PAS, Siswa/i MTsN 01 Kepahiang Sukses Ikuti  Ujian Berbasis G-Form

Kepahiang MTsN 01 (Humas) --- Penilaian Akhir Semester (PAS) untuk tahun ajaran 2023/2024 di MTsN 01 Kepahiang dilaksanakan hari ini, Rabu (29/11). Ujian PAS ini menggunakan handphone android  berbasis google form (g-form) yang dimiliki oleh masing-masing siswa/i.

Ditanya soal kesiapan, menurut keterangan Waka Kurikulum, Armizah, M.Pd, ujian PAS ini diagendakan mulai tanggal 29 November s/d 7 Desember 2023.  “Sejak beberapa minggu yang lalu, panitia telah berkoordinasi dengan kamad, para waka, wali kelas, dan seluruh dewan guru serta staff TU untuk mensosialisikan ujian ini kepada siswa/i, membantu menyiapkan kebutuhan panitia dalam mensukseskan pelaksanaan ujian, dan mengkondisikan ruangan agar bersih dan nyaman selama pelaksanaan berlangsung. Kami juga memastikan kesiapan soal ujian kepada guru mapel, jadwal ujian, kelengkapan berita acara dan daftar hadir, nomor ujian yang akan dibagikan ke siswa/i dan yang akan ditempel di meja ruang ujian berkesesuaian dengan tempat duduk siswa/i pun telah dirampungkan sesuai dengan SOP, bahkan kami juga sudah menyiapkan jadwal ujian susulan bagi siswa/i jika nantinya ada siswa/i yang absen, “terangnya.

Adapun mekanisme pelaksanaan ujian ini, yakni tiba di Madrasah, seluruh siswa/i sebelum mengikuti ujian wajib mengumpulkan langsung handphone yang sudah terisi battery full ke box yang diberi tanda nomor ruang ujian untuk meminimalisir kesalahan penempatan handphone. Siswa/i mengikuti ujian PAS ini menggunakan aplikasi google form (g-form) untuk memudahkan proses pengerjaan soal ujian dan penilaian. Nantinya sebelum pengerjaan ujian dimulai, pihak panitia akan mengingatkan setiap wali kelas di group besar MTs untuk mengshare link soal ke group kelas masing-masing. Di setiap ruang kelas sudah bertugas pula 1 orang guru sebagai pengawas ruang ujian untuk 1 sesi. Ujian PAS ini dilaksanakan 2 sesi yaitu sesi pertama dimulai pukul 07.30 s/d 09.00 wib dan sesi kedua dimulai pukul 09.15 s/d 10.45 wib. Penilaian Akhir Semester ini menggunakan 21 ruang ujian untuk seluruh kelas 7,8, dan 9.

Menurut ketua panitia ujian, Fitrotul Syahri, M.Pd, siswa/i menggunakan handphone android miliknya hanya bisa mengirim jawaban satu kali. “Jadi siswa/i hanya dibatasi mengerjakan dan mengirim jawaban pada tiap mata pelajaran sebanyak satu kali. Nanti jawaban hasil ujian akan diketahui dalam bentuk spreadsheet mulai dari nama, kelas, nomor ujian, soal ujian itu sendiri, jawaban yang dipilih,  dan skor yang diperoleh,” ujarnya.

Sesuai pantauan humas, pelaksanaan PAS berbasis g-form dengan sistem sesi ini secara umum berlangsung tertib dan lancar, meskipun ada beberapa siswa/i yang mengeluh karena jaringan signal wifi atau terkendala masuk ke link soalnya, namun hal itu segera bisa diatasi. Kamad Efrizal Firdaus, S.Pd.I, M.Pd mengapresiasi setiap langkah panitia baik itu kesiapan maupun tindakan antisipatif demi keberlangsungan pelaksanaan PAS berjalan tertib. “Pelaksanaan ujian ini merupakan rutinitas Madrasah yang dilakukan dalam rangka evaluasi tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang telah diajarkan sehingga kelak menjadi tolak ukur bagi langkah guru dalam mengembangkan materi pembelajaran kedepannya dalam rangka meningkatkan pemahaman, bakat, dan minat siswa/i dalam belajar. Berikan yang terbaik dengan kejujuran dan kesungguhan. Selamat dan semangat suksesi PAS, “pesannya. (Lestiana Virgin Yunara)


TERKAIT

Berita LAINNYA