Seluma (Humas) - Gugus Depan Nago Sakti MTsN 3 Seluma meraih juara 2 dan 3 dalam lomba pramuka penggalang se-Kabupaten Seluma. Lomba tersebut di adakan di SMAN 4 Seluma kegiatan tersebut diadakan dalam rangka HUT Ke 31 SMAN 4 Seluma, ada 2 jenis lomba dalam ajang tersebut, yaitu pionering, yel-yel namun dalam perlombaan tersebut di bagi menjadi 2 regu,yaitu regu perempuan dan regu laki-laki, Minggu (22/9/24).
MTsN 3 Seluma mengirimkan putra-putri terbaiknya untuk serta dalam lomba ini. Mereka tergabung dalam Gugus Depan Nago Sakti yang beranggotakan 20 orang yaitu 10 putri dan 10 laki-laki. Hasil yang membanggakan, kontingen MTsN 3 Seluma berhasil membawa 3 piala sekaligus , yaitu juara 3 pionering pramuka putra, juara 2 yel-yel pramuka putri, dan juara 2 yel-yel pramuka putra.
Diungkapkan Nanang Utama, ST selaku kepala MTsN 3 Seluma ”walaupun waktu persiapan untuk mengikuti lomba ini terbilang cukup singkat, yaitu selama kurang dari sepekan. Namun berkat kedisiplan, kerja keras, dan tawakkal yang maksimal akhirnya bisa membuahkan hasil yang memuaskan untuk itu saya mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya dan terima kasih kepada Pelatih dan anak-anak sekalian semoga kedepan dapat mendapatkan hasil yang terbaik”.(Naf/Rkn)