Bengkulu Utara (humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, S.Pd.I.,M.Pd.I bersama dengan Bupati Bengkulu Utara menyambut secara langsung kedatangan para Kafilah MTQ Kabupaten/Kota se- Provinsi Bengkulu, Senin, 3 Juni 2024.
Penyambutan dilaksanakan dihalaman masjid Agung Baitul Makmur, ditandai dengan pengalungan Syal dan Id Card oleh Bupati dan Juga Kepala Kemenag Bengkulu Utara.
Dalam sambutannya, Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mi’an menyampaikan ucapan selamat datang kepada para kafilah, dan bepersan selama pelaksanaan MTQ ini agar menjunjung sportifitas, jaga nama baik daerah yang dibawa, tingkatkan nilai-nilai religius dan kearifan lokal melalui pengembangan pendidikan agama dan adat istiadat.
“Atas nama pemerintah, kam ucapkan selamat datang untuk seluruh kafilah yang sudah hadir maupun yang sedang diperjalanan menuju Kabupaten BU, mari kita junjung sikap sportif, menjaga nama baik daerah, selalu menanamkan nilai-nilai religi melalui ilmu agama dan budaya,”ucapnya.
Beliau juga menyampaikan kepada para kafilah yang akan datang ke Kabupaten BU, tetap jaga kesehatan selama rangkaian kegiatan berlangsung.
“Sebagai tuan rumah MTQ ke 36 ini, Pemkab BU terus melakukan upaya yang terbaik, persiapan baik dari pengamanan maupun fasilitas lainnya juga telah disediakan, sehingga harapannya. Ini semua akan berjalan dengan baik,”tutupnya
Sementara itu, Kepala Kemenag Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, S.Pd.I.,M.Pd.I, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan bahwa agenda Penerimaan para kafilah dari berbagai Kabupaten dan Kota yang ada di Provinsi Bengkulu berjalan dengan lancar dan berharap nantinya dalam pelaksanaan MTQ dapat sukses dan tidak ada kekurangan suatu apapun dan dapat berjalan sesuai dengan apa yang menjadi harapan kita semua. (Yeni P)