Pelepasan Purnabakti dan Silaturahim Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Drs. H. Mulya Hudori, M.Pd

Seluma (Humas ) – Keluarga Besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma menggelar acara purna tugas Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma  Drs. H. Mulya Hudori, M.Pd. Rangkaian Acara  purna tugas sekaligus perpisahan dengan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag Kabupaten Seluma Ny. Karyati Mulya Hudori. Acara yang diselenggarkan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma.

Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu yang diwakilkan oleh Kabid Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Drs. H. Albahri serta rombongan, Kabag Kesra Pemerintah Kab. Seluma H. Supardi, M.Pd, Kesbangpol Kabupaten Seluma, BSI, Ketua MUI Kab. Seluma, Ketua Baznas / Ketua FKUB, Ketua Nahdatul Ulama, Ketua PC GP Ansor, Ketua Banser, Ketua Fatayat NU, Ketua DMI, Ketua PD Muhammadiyah Seluma, Ketua Aisyiyah, Ketua PDPM Seluma, Kokam, Para Pimpinan Pondok Pesantren, Wartawan, Kasubbag TU, Kasi, Kepala KUA, Kepala Madrasah, Siswa-Siswi.

Kakan Kemenag Kabupaten Seluma H. Mulya Hudori mengucapka terimakasih atas sinergiritas kerja sama yang baik selama saya menjalankan tugas di Kabupaten Seluma, dan tidak terasa sudah 31 tahun 9 Bulan lebih saya bertugas di Kementerian Agama Provinsi Bengkulu , juga 1 Tahun lebih di Kabupaten Seluma, dan terakhir purna tugas di Kantor Kemenag Kabupaten Seluma.

“Selama tugas saya, terkhusus di Kabupaten Seluma yang tentu memiliki gaya dan cara sendiri yang saya lakukan, mungkin dan pasti banyak kekurangan kelemahan dan kesalahan yang terutama saya lakukakan. Juga mungkin ada cita-citanya bapak/ibu yang belum tersalurkan dan terleasasi, dan tidak ada  niat yang lain, hanya berusaha untuk meluruskan niat, dan menjaga keikhlasan”.Tutur Mulya.

“ Terimakasih atas masukan Tokoh Masayrakat, Organisasi, Pondok Pesantren, Madrasah, KUA, wartawan, dan yang lainnya yang selalu mendukung memberikan masukan baik kepada kami, dan saya sadar semasa kepemimpinan belum bisa banyak memberikan manfaat, dan saya mohon kiranya di maafkan”.Tegas Mulya

Kasubbag Tata Usaha Yulian Onsori, SE, MH mewakili Karyawan Kemenag Kabupaten Seluma Mengucapkan terimakasih kepada Kakan Kemenag Kabupaten Seluma Drs. H. Mulya Hudori, M.Pd dimasa kepemimpinan  banyak pelajaran serta ilmu, pemgalaman, dan teladan yang kami dapat.

“Kami merasakan diayomi betul , merasakan memiliki orang tua yang selalu membimbing kami, hingga 1 tahun lebih banyak hal yang kami dapat dan pelajari dari arahan dimasa kepemimpinannya, dan kami mohon maaf belum dapat maksimal melaksanakan semua arahan tersebut”. Tegas Yulian.

Kakanwil Kemenag Prov. Bengkulu yang diwakilkan oleh Kabid Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Drs. H. Albahri menyampaikan ucapan permohonan maaf Bapak Kakanwil belum bisa hadir, saya mewakili Kakanwil mengucapkan terimakasih kepada Kakan Kemenag Seluma Drs. H. Mulya Hudori, M.Pd yang telah mengabdikan diri lebih kurang selama 31 tahun 9 bulan dijalankan degan penuh semangat dan ceria.

“ Semoga pengabdian Kakan Kemenag Seluma dibalas oleh Allah SWT yang tidak terhingga, sehat lahir batin, dan berbahagia bersama keluarga”. Pungkas Albahri. ( zh )


TERKAIT

Wilayah LAINNYA