Pekan Raya HUT Kota Arga Makmur, Kemenag BU Dirikan Stand Pembangunan

Bengkulu (Informasi & Humas) – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kota Arga Makmur tahun 2014, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara akan mengikuti Pekan Raya Arga Makmur dengan mendirikan Stand Pembangunan yang diadakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara melalui Dinas Perindustrian dan Perdangan.

Rencananya pelaksanaan pecan raya dalam rangka HUT Kota Arga Makmur itu akan dilaksanakan selama satu minggu, yaitu dari tanggal 11 Oktober sampai dengan 18 Oktober 2014 dan akan dipusatkan di Komplek SD Model Arga Makmur.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, Drs. H. Bustasar. MS, M.Pd melalui Ka. Subbag Tata Usaha, Samsir Alamsa, S. Ag mengungkapkan bahwa pada peringatan HUT Kota Arga Makmur ini, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara akan mengikuti pecan raya Arga Makmur dengan mendirikan Stand Pembangunan.

“Pelaksanaan pekan raya HUT Kota Arga Makmur merupakan momentum bagi Dinas Instansi yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara untuk menyajikan beragam info penting, maka dari itu, kami juga tidak akan melewatkan kesempatan ini untuk memperkenalkan Tugas dan Fugsi serta info-info penting yang ada dalam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara” jelas Samsir.

Samsir menambahkan, saat ini segala keperluan dan perlengkapan untuk mengisi  Stand Pembangunan tersebut sedang dalam persiapan, termasuk pendaftaran peserta telah dilaksanakan pada Selasa, 23 September lalu di Sekretariat Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bengkulu Utara.

Lebih lanjut Samsir menjelaskan, dalam stand mandiri tersebut Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara akan menyajikan info-info penting yang berkenaan dengan tugas fungsi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, diantaranya mengenai proses pendaftaran haji, pernikanan, dan lain-lain.

“Ada beberapa info-info terkait dengan tugas Pokok dan Fungsi Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara yang akan kami sajikan dalam pekan raya nantinya, diantara adalah kami akan meyajikan mekanisme ataupun proses bagi masyarakat yang ingin melakukan pendaftaran haji, mekanisme pernikanan  termasuk juga aturan terbaru mengenai tarif nikah serta beberapa infomasi penting lainnya” terang Samsir. (bu)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA