Bagikan SPMT PPPK, Kakankemenag BU: Laksanakan Tugas dengan Baik dan Penuh Tanggung Jawab

Bengkulu (Humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, Drs. H. Ajamalus, MH mengingatkan kepada seluruh Tenaga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara agar melaksanakan Tugas yang telah diberikan dengan baik dan penuh tanggung jawab.

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh H. Ajamalus saat membagian Surat Perintah Melaksanakan Tugas (SPMT), bertempat di Aula Sakinah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, Selasa, 2 Agustus 2022.

“Laksanakan tugas yang yang sudah diamanahkan kepada Bapak/Ibu semua dengan baik dan Penuh tanggung Jawab” Jelas Ajamalus

Selanjutnya H. Ajamalus juga mengingatkan kepada seluruh PPPK agar dapat bekerja sesuai dengan aturan dan agar dapat menjadi ASN yang mempunyai pengetahuan, disiplin, loyalitas dan tentunya harus menjaga sikap dan perilaku yang baik.

“Juga saya ingatkan kepada seluruh PPPK agar patuh pada aturan, dimanapun ditempatkan, tingkatkan kinerja dengan pahami tupoksi dan laksanakan sebaik-baiknya. Banggalah menjadi bagian dari Kementerian Agama dan jaga nama baik almamater” Tambah Ajamalus.

Terakhir H. Ajamalus mengucapkan Selamat atas pengangkatan Bapak/Ibu semua menjadi PPPK dan juga selamat melaksanakan tugas di tempat yang  serta tidak lupa untuk selalu mensyukuri atas pengangkatan menjadi PPPK.

Adapun pembagian SPMT ini turut disaksikan oleh Kasubag Tata Usaha, Samsir Alamsa, M. Ag dan Koordinator Kepegawaian, Verico Lianio, serta dihadiri oleh 26 pegawai PPPK yang menerima SPMT. (bu)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA