Pendidikan Madrasah

Yelsa Lupita Sari Raih Nilai Tertinggi di MIN Pematang Bangau

Bengkulu (Informasi dan Humas) 12/6- Setelah menyelesaikan Ujian Madrasah dan Ujian Nasional akhirnya pengumuman kelulusan untuk tingkat Pendidikan Dasar diumumkan pada Sabtu 9 Juni lalu. Nilai tertinggi tingkat Kabupaten Bengkulu Selatan untuk kelulusan pada tahun ini di MIN Pematang Bangau diraih oleh Yelsa Lupita Sari dengan nilai rata-rata 8,7. Ka.Madrsah MIN Pematang Bangau Saefudin Zuhri.M.Pd mengungkapkan rasa bangga nya pada Yelsa khususnya dan Murid lainnya yang telah berhasil menyelesaikan pendidikannya di tingkat pendidikan dasar. Saefudin juga berpesan kepada anak didiknya agar dapat melanjutkan pendididkan walaupun dengan keterbatasan ekonomi,jangan dijadikan sebagai penghalang untuk meraih cita-cita. Selanjutnya Ka.Madrasah MIN Pematang Bangau juga menyatakan bahwa pembagian ijazah bagi siswa-siswi rencananya paling lambat pada bulan Juli mendatang menunggu pembagian blangko ijazah dari Dinas Dikpora. Penulis : Fardiana.S.Sos/JJ Editor : H.Nopian Gustari

TERKAIT

Pendidikan LAINNYA