Pendidikan Madrasah

Update Data EMIS, Kemenag Kaur adakan Pendampingan Ke KUA Luas

Kaur (Humas) - Dalam rangka mengaktifkan ulang data Education Management Information System (EMIS) untuk Madrasah Diniah Takmiliah Awaliah (MDTA) dan Taman Pendidikan AL-Quran (TPQ) periode Juli - Desember 2021, Kantor Urusan agama (KUA) Kecamatan Luas melakukan pendataan dan update data ulang, Selasa (19/10).

Updating EMIS tersebut didampingi langsung oleh tenaga operator Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (PAKIS) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur, Herianto Gunawan, S.Pd. dan Syirajun Hidayah, S.Sos di Gedung KUA Kecamatan Luas.

Menurut Heri, KUA Kecamatan Luas merupakan KUA pertama di Kabupaten Kaur yang mengundang secara langsung Operator Kemenag Kabupaten Kaur dalam update data EMIS, “Pertama kali kami operator Kemenag diundang untuk mendampingi updating EMIS untuk TPQ dan MDTA, semoga KUA lain juga dapat lebih aktif dalam update data EMIS” terang Heri.

Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Luas Wislansyah S.Pd.I. Menyatakan bahwa EMIS Adalah salah satu aplikasi online untuk mendata TPQ, MDTA dan Pondok Pesantren yang ada di kabupaten Kaur.

“Kini adalah zaman digitalisasi dimana semua data sudah disimpan melalui basis online, tujuan mengaktifkan ulang data Emis ini adalah sebagai alat pemerintah pusat untuk mengetahui seberapa banyak jumlah seperti data TPQ, MDTA, dan Pontren di Kabupaten Kaur sebagai tolak ukur pemerintah untuk menyalurkan bantuan” Jelas Wislansyah.

Turut hadir ketua Pokjaluh sekaligus ketua Forum Guru Ngaji (FGN) se- Kecamatan Luas Amizar Ahmadi menjelaskan bahwa kegiatan ini untuk mempermudah dan efesiensi waktu proses update data EMIS secara bersama.

“Selain itu dengan mendatangkan operator dari Kemenag Kabupaten, KUA Kecamatan Luas bisa membentuk operator EMIS yang handal, sehingga ketika update data untuk tahun yang akan datang bisa dilakukan secara mandiri tanpa bergantung pada operator Kemenag Kabupaten Kaur” pungkas Ahmadi. (Endang/Disti)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA