Mukomuko (Humas) - Setelah diselenggarakan ujian akhir Semester pada tanggal 27 Mei- 4 Juni 2021 yang lalu, melaksanakan pembagian raport kenaikan kelas bagi siswa siswi, Jumat (18/6).
Pembagian raport dilaksanakan pada pagi hari dengan beberapa sambutan yang disampaikan oleh Kepala madrasah, Waka kesiswaan dan Ketua panitia ujian semester, beberapa point yang disampaikan diantaranya:
1. Agar siswa siswi selama libur sekolah tetap menjaga protokol kesehatan dengan tidak berpergian kalau tidak penting.
2. Menjaga nama baik sekolah dan menjaga nama baik sebagai siswa MTsN 6 Mukomuko, tidak berbuat onar pada masyarakat tempat tinggal.
3. Meningkatkan prestasi belajar setelah masuk sekolah kembali.
4. Menjaga kerapian sebagai cerminan anak sekolah selama libur, misalnya rambut tidak diwarnai, dan lain-lain.
Siswa memasuki masa libur semester mulai tanggal 19 Juni - 10 Juli 2021, dan masuk kembali tanggal 12 Juli 2021. Untuk pelaksanaan kegiatan belajar mengajar belum bisa dipastikan akan dilaksanakan dengan belajar tatap muka atau daring.
"Kepada seluruh siswa siswi diharapkan untuk mempersiapkan diri saja untuk semester berikutnya kita belajar tatap muka ataupun daring, karena mengingat Covid-19 kembali meningkat saat ini, maka sekolah belum bisa memastikan apakah belajarnya nanti tatap muka atau tidak, sekolah akan menginformasikan digrup-grup kelas sebelum jadwal masuk sekolah, diharapkan anak-anak sekalian tetap mempersiapkan kuota untuk melihat informasi di grup kelas masing-masing," ujar Kepala madrasah Triyono S.Pd.
Pembagian raport disambut antusias oleh siswa siswi dengan semarak pembagian hadiah kepada siswa siswi berprestasi baik dibidang akademik, olahraga, kesenian, maupun moralitas. (Reni Putri)