Mukomuko (Humas) - Ujian Praktik merupakan salah satu tahapan dalam rangkaian ujian kelulusan yang menarik untuk diamati. Pasalnya dari sinilah para guru bisa mengetahui mana siswa yang memiliki keterampilan khusus yang mungkin selama ini tidak bisa mereka ekspresikan saat KBM di dalam ruang kelas.
Ujian Praktik mata pelajaran SBK merupakan salah satu Ujian Praktik yang cukup menyita perhatian warga Madrasah. Karena siswa ditugaskan untuk mengikuti praktik memasak.
Nuratikah, S.Pd selaku guru mata pelajaran SBK ketika ditemui usai melakukan penilaian menyampaikan, setiap kelas yang mengikuti Ujian Praktik tersebut dibagi menjadi beberapa kelompok. Setiap kelompok membuat masakan yang harus memenuhi kriteria empat sehat lima sempurna.
Selain itu, masing-masing kelompok juga dalam praktik memasaknya harus memilih menu-menu masakan Nusantara seperti nasi tumpeng, pecel, sayur, dan lain sebagainya.
“Dengan adanya Ujian Praktik memasak ini harapannya siswa dapat memahami bagaimana cara membuat menu masakan sehat dan menyajikannya," ujar Nuratikah. (El Anhar)