Mukomuko (Humas) - Penajaman kemampuan reseach, bagi guru sangat penting dilakukan untuk memenuhi salah satu dari 10 dasar kemampuan guru, yakni mengkaji konsep dasar penelitian ilmiah dan melaksanakan penelitian sederhana.
Kementerian Agama RI melalui Dirjen Pendis menyelenggarakan Seminar Nasional dengan tema “Penjaminan Mutu Madrasah Swasta” dengan sub tema pembahasan Sistem Penjaminan Mutu Madrasah Swasta, Praktik Baik Tata Kelola Madrasah Swasta dan Peningkatan Hasil Belajar berbasis Asesmen.
Ka.MIN 7 Mukomuko Yuli mengikuti agenda seminar nasional tersebut secara virtual melalui zoom meeting yang disediakan panitia dan mengikuti paparan pada sub tema Peningkatan Hasil Belajar berbasis Asesmen.
Diskusi panel yang dilaksanakan secara luring diselenggarakan di Hotel Double Tree by Hilton Jakarta Jl. Pegangsaan Timur No.17, Cikini, Jakarta dari pukul 14.45-16.15 dengan pemakalah, diantaranya Ashar Hidayah, S.Pd., M.Pd.dari MAN 1 Soppeng, Bagus Endri Yanto dari Kanwil Kemenag Bengkulu, dan Surayanah dari MTs Al Khairiyah, serta Aldeva Ilhami, M.Pd dari UIN Sultan Syarif Kasim Riau. Diskusi panel belangsung sukses dan lancar dibawah komando moderator Dr. Suwardi.
Dalam kesempatan seminar ini, peserta diberi kesempatan untuk menyampaikan pertanyaan kepada pemakalah setelah semua pemakalah memberikan paparan materinya. Yuli, dalam diskusi ini menyampaikan pertanyaan melalui chat zoom atas makalah yang disampaikan oleh pemakalah dari Kanwil Bengkulu, Agus Endri Yanto.
"Alhamdulillah saya berkesempatan mengikuti diskusi panel ini, sangat menarik pembahasannya, terlebih pada sub tema yang disajikan berkaitan dengan asessmen, tentu ini akan menambah wawasan tentang kesiapan mengikuti berbagai asesmen seperti Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI)," tutur Yuli. (Yl)