Pendidikan Madrasah

Siswa MIS GUPPI No.13 Tasik Malaya Ujian Praktek SBK

Bengkulu (Informasi dan Humas) 26/4- Siswa Mis Guppi No. 13 Tasik malaya ujian praktik seni budaya dan keterampilan, dengan keterampilan tata boga yaitu memasak empat sehat lima sempurna, sabtu 23 April 2016.

Ujian praktik seni budaya dan keterampilan siswa kelas enam pada tahun ini, dengan mempraktikkan keterampilan ssiwa dalam menyusun  dan menghidangkan makanan empat sehat lima sempurna. Ujian ini dibagi menjadi dua kelompok yang terdiri dari 9 orang setiap kelompoknya. Ujian praktik ini difasilitasi oleh guru seni budaya keterampilan bapak Nafsin Sahri, dari mulai dana pengadaan bahan memasak ditanggung oleh sekolah Mis Guppi No. 13 Tasik malaya,

Siswa menunjukkan keterampilanya dalam menghidangkan dan menyajikan makanan yang terdiri dari empat sehat lima sempurna, dari cara kelengkapan makanan yang disajikan, cara menyusun, rasa, dan tentunya kekompakan dan kerjasama setiap kelompok juga ikur dinilai.

Penilaian yang terpenting disini adalah kekompakan dan keterampilan siswa dalam menyusun atau menata makanan semenarik mungkin.  Selain ujian praktik menata tata boga kelas enam juga menunjukkan karyanya di atas meja makan mereka, dimana setiap meja diletakkan bunga mainan yang dibuat sendiri oleh siswa dan kelompoknya.

Setelah disusun sedemikian rupa juri atau penilai yang terdiri dari 3  orang yaitu ibu mardiah, ira aruna irani dan rika novita,S.Pd.SD menilai makanan yang sudah disusun dengan kriteria yang sudah ditentukan. Setelah dinilai guru beserta siswa makan bersama didua meja yang disediakan sehingga terjalin keakraban antara guru dan siswa.

Penulis : Desi weliyana **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA