Pendidikan Madrasah

Siswa Kelas X MAN 1 Mukomuko Ikuti Penjaringan Kesehatan

Mukomuko (Humas) - Siswa kelas X tahun pelajaran 2021/2022 ikuti penjaringan kesehatan dari Puskesmas Ipuh. Penjaringan kesehatan yang dilaksanakan beberapa hari yang lalu dialksanakan di ruang Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) MAN 1 Mukomuko. Sudah dilaksanakan beberapa tahun terakhir dan dilaksanakan sekali dalam setahun.

Penjaringan kesehatan siswa kelas X dari Puskesmas Ipuh berjumlah empat orang tenaga kesehatan, yaitu Sri Yaryani, Amd. Keb., Silvia, S.Gz., Yosi Siviana, Amd. Keb., dan Eka Novianti, Amd. Kep. Tim penjaringan tersebut dikordinatori oleh Sri Yaryani, Amd. Keb. Penjaringan kesehatan diawali dengan melakukan pengukuran tinggi badan dan penimbangan berat badan.

Setelah mulai fase pengukuran dan penimbangan berat badan, tim penjaringan kesehatan mulai melakukan pemeriksaan. Pemeriksaan pertama yang dilakukan adalah pemeriksaan kesehatan mata dengan melakukan babarapa tes yaitu tes buta warna, tes rabun jauh dan dekat.

Selain melakukan pemeriksaan mata, dokter juga melakukan pemeriksaan kesehatan telinga dan gigi. Pemeriksaan yang dilakukan melalui penjaringan tersebut merupakan upaya untuk mendeteksi kelainan kesehatan pada siswa sejak dini.

"Jika saat penjaringan kesehatan ada siswa yang terjaring memiliki gejala penyakit mata, gigi dan telinga, maka kita akan rekomendasikan ke pihak sekolah untuk melakukan pemeriksaan dan pengobatan pada Puskesmas Ipuh dengan biaya gratis," tutur Sri Yaryani.

MAN 1 Mukomuko melalui pembina UKS MAN 1 Mukomuko menyampaikan terimakasih kepada Puskesmas Ipuh dengan program penjaringan kesehatan yang dijalankan selama ini. Penjaringan kesehatan siswa sangat penting khususnya kesehatan mata dan telinga karena kedua indra tersebut sangat berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa. *(J88)

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA