Bengkulu Tengah, (Humas) - Screening atau Penjariangan Kesehatan Anak Madrasah adalah upaya layanan kesehatan dari Dinas Kesehatan melalui Puskesman. Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) I Bengkulu Tengah berada dalam peta wilayah Puskesmas Bentiring. Program kerja sama (MOU) antara MIN 1 Bengkulu Tengah dengan Puskesmas Bentiring memang sudah dari dulu dilaksanakan. Kerja sama ini semakin hari semakin meningkat. Salah satu program kerjasama yaitu Screening ini. Tujuan umum dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan derajat kesehatan peserta didik secara optimal. Pada periode kali ini, para siswa akan diperiksa kesehatannya mulai Kamis, 16-17 November 2023 (2 hari).
Lena Afriyani, S.Pd., selaku kordinator Usuaha Kesehatan Madrasah (UKM) MIN 1 Bengkulu Tengah, menyampaikan bahwa semua siswa mulai dari kelas 1 hingga kelas 6 akan mengikuti kegiatan “Screening” ini.
Lena menuturkan, “Kegiatan screening ini memberi manfaat yang besar dan nyata terutama untuk memastikan proses belajar mengajar dapat berjalan dengan baik dan optimal. Hal ini dikarenakan semua hal terkait kondisi fisik siswa diperiksa secara seksama. Mulai dari pengukuran tinggi badan dan berat badan, status gizi, kesehatan gigi. Kemudian apabila ditemui kelainan atau gangguan kesehatan pada siswa. Mereka akan merekomendasikan untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut di poli terkait. Tentunya hasil pemeriksaan ini juga akan diteruskan ke wali kelas dan kemudian akan disampaikan kepada orang tua siswa agar masalah tersebut dapat ditangani dengan segera dan tidak mengganggu kegiatan proses belajar mengajar nantinya.(Emy)