Pendidikan Madrasah

PHBI MIN 02 RL Berlangsung Hikmat

Rejang Lebong (Inmas) --- Perayaan Hari Besar Islam (PHBI) salah satunya adalah Perayaan Maulid Nabi Muhaammad Saw yang dilaksanakan pada hari ini (29/11) Kamis pagi seluruh siswa-siswi MIN 02 Rejang Lebong masuk sekolah seperti biasa,  namun pada hari ini yang terlihat tidak biasa, yaitu pakaian seragam sekolah yang biasanya hari kamis menggunakan pakain batik, namun hari ini siswa-siswi termasuk bapak dan ibu guru menggunakan pakaian muslim dan muslimah.

Dalam sambutannya Kepala MIN 02 Rejang Lebong, Yuhmir, M.Pd.I mengatakan “Mudah-mudahan dengan diperingatinya Maulid Nabi ini, kita bisa mengingat dan melaksakan sifat-sifat yang dimiliki oleh Nabi Muhammad Saw, yang mana mudah-mudahan kita semua bisa memiliki sifat seperti yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad, diantaranya, Jujur, cerdas, dapat dipercaya”

“Selain itu dengan diperingatinya Maulid Nabi Muhammad Saw ini, semoga dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, dan selalu menjadikan Rosullah sebagai suritauladan kita dalam menjalani kehidupan di dunia ini, serta semoga kita selalu dalam lindungan Allah Swt” (tegas Yuhmir)

Ratusan murid MIN 02 Rejang Lebong yang tergabung dari kelas I hingga kelas VI dan para tamu undangan terkesima dengan ceramah yang disampaikan oleh Ustadz Irsad Sidik, S.Ag. Materi ceramah yang disampaikannya sangatlah memukau para murid dan tamu undangan, bakhan para Guru MIN 02 Rejang Lebong juga ikut terhanyut akan kisah teladan Nabi Muhammad SAW yang disampaikan melalui cerita  yang inspirasi yang mudah dipahami oleh para siswa-siswi ini.

Dalam penyampaian ceramahnya, Ustadz Irsad Sidik, S.Ag, berpesan “Peringatan Maulid Nabi ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta kita kepada Rasulullah Saw. Semakin kita mengenal Rasulullah, maka semakin mudah bagi kita untuk mencintainya, dan beliau diutus kepada umat manusia untuk menyempurnakan akhlak, bahwa pada diri Rasulullah SAW terdapat contoh akhlak yang baik untuk diteladani oleh umatnya”. (Aan)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA