Bengkulu Selatan (Humas) – Dalam rangkaian acara Hari Guru Nasional (HGN) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan pada Kamis (25/11). Kakan Kemenag BS menyerahkan piagam penghargaan kepada beberapa guru yang dianggap berdedidikasi sebagai bentuk penghargaan kepada guru- guru yang telah berjasa demi kemajuan Madrasahnya. Selain itu, ada pula pemotongan tumpeng peringatan Hari Guru Nasional.
Ketua Pengurus Cabang Khusus PGRI Kemenag Bengkulu Selatan, Pirmannaidi, M.Pd mengucapkan selamat kepada penerima penghargaan. Semoga dengan adanya penghargaan ini akan menjadi penyemangat untuk menjadikan madrasah lebih baik. Ada 5 guru dan 5 kepala madrasah yang menerima piagam pada moment HGN ini. Adapun daftar nama penerima penghargaan tersebut adalah Zannatun Naïmah Ka MIN 2 BS, Aslianah, Ka MIN 3 BS, Sri Maryati, Ka RA Dharma Wanita, Daman Huri, Ka MIM Palak Siring, Pirmannaidi, KA MA Talang Tinggi, Dwi Sugilarwati guru MA Makrifatul Ilmi, Sulistiyo, Guru MTsN 1 BS, Candra Irmawati, Guru MAN BS, Nilasmi Herawati Guru MI Sukarami, Elma Suryani guru RA Alquraniyah.
Dikesempatan yang sama, Kakan Kemenag BS di dampingi Kasi-kasi dan Pengawas madrasah menyerahkan langsung piagam penghargaan tersebut. Junni juga berharap semoga dengan adanya momentum peringatan HGN ini, akan menjadi cambuk bagi guru-guru terutama yang ada di kabupaten Bengkulu Selatan menjadi lebih baik lagi.
“Saya ucapkan kepada penerima pengharagaan pada peringatan HGN ini. Ini adalah bentuk apresiasi kepada seluruh guru agar selalu yang mendedikasikan dirinya untuk dunia pendidikan. Kedepannya, semoga akan lebih banyak lagi prestasi yang diukir oleh guru-guru madrasah yang ada di kabupaten Bengkulu Selatan. “ Tutup Junni (Eka)