Pendidikan Madrasah

MTsN 2 Kota Bengkulu Ujian Praktik Prakarya

Kota Bengkulu (Inmas), Hari Selasa 05 Maret 2019, MTsN 2 Kota Bengkulu kembali melaksanakan Ujian Praktik. Kali ini untuk Ujian Praktik Prakarya. Dimana, dalam pelaksanaan ujian ini siswa/siswi Kelas IX MTsN 2 Kota Bengkulu berkarya sebaik mungkin dengan memasak produk yang bisa bernilai daya jual.

Disampaikan oleh Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, Diniah, M.Pd bahwa dalam ujian praktik prakarya ini siswa/siswi kelas IX melaksanakan praktik memasak. Adapun jenis masakan yang dibuat antara lain martabak telur, bakso telur puyuh, ayam bakar dan ikan bakar.

Setelah melalui proses penilaian, siswa/siswi yang mengikuti ujian praktik ini telah mampu dan dianggap layak memasak bahan makanan yang sudah memiliki nilai daya jual.

Diniah, M.Pd berharap agar ujian praktik ini tidak hanya sekedar untuk mencari nilai. Namun, kedepannya kemampuan memasak para siswa/siswi MTsN 2 Kota Bengkulu ini dapat menjadi bekal keahlian mereka di masa depan. (weliya/popi)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA