Pendidikan Madrasah

Mtsn 1 Kota Bengkulu Masuk Final Lomba Hafalan 40 Hadis

Kota Bengkulu (Inmas)-Seperti yang telah diberitakan, bahwa dalam rangka memeriahkan HUT Kota Bengkulu ke 301, Pemda Kota Bengkulu dengan ini mengadakan lomba hafalan 40 Hadits antar SMP/ MTS, yang dilaksanakan pada Kamis (05 Maret 2020) bertempat di SMP Negeri 18 Kota Bengkulu.

Salah satu sekolah peserta dalam ajang ini adalah Madarasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Bengkulu, yang mengirimkan perwakilan 1 orang siswa/i untuk mengikuti lomba tersebut, yaitu atas nama Rahma Septiana dengan guru pendamping  Septi Yuliza, S.Pd.I.

Disampaikan oleh Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, Eza Avlenda M.Pd. bahwa perwakilan MTsN 1 Kota Bengkulu telah berjuang dalam perlombaan Hafalan 40 Hadits yang digelar oleh Pemda Kota Bengkulu. ” Dalam tahap ini perwakilan MTsN 1 Kota Bengkulu berhasil masuk final dan mengharapkan doa dari rekan rekan agar dapat menjuarai lomba ini. Agar nantinya di harapkan anak anak dapat lebih pandai lagi menghapal hadis untuk di terapkan dalam kehidupan sehari hari” Ujar Eza. (Jefri/Popi)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA