Pendidikan Madrasah

MIN Pondok Kubang Tuan Rumah Launching Perdana Program Guru Motor Honda

Bengkulu (Informasi dan Humas) 21/3- Bertempat di MIN Pondok Kubang, diadakan Launching perdana program guru dari motor honda di Provinsi Bengkulu. Acara ini diadakan oleh PD Utama Motor Pagar Dewa, Kamis (20/3).

Program Guru ini di persembahkan perusahaan Motor Honda cabang Bengkulu sebagai bentuk penghargaan bagi para Guru. HONDA membuat apresiasi sangat spesial atas setiap pembelian produk motor Honda yang dapat mempermudah mobilitas bagi setiap aktifitas para Guru, karena dengan peran seorang Guru dapat menjadikan anak-anak bangsa menjadi “ONE Heart ONE Dream”.

Mengawali acara tersebut, diadakan lomba mewarnai bagi siswa-siswi MIN pondok Kubang yang diadakan langsung oleh PD Utama Motor. Dengan di awasi oleh beberapa guru dan SPG dari PD utama motor, para siswa/i terlihat gembira dan bersemangat saat mengikuti lomba mewarnai, walaupun mereka harus duduk di atas lantai teras kelas. Dan lombapun berjalan lancar dan tertib.

Disampaikan oleh kepala MIN Pondok Kubang dalam sambutannya, bahwa beliau merasa bangga dan sangat berterimakasih karena launching pertama untuk program guru dari motor honda ini di adakan di kecamatan Pondok Kubang dan MIN Pondok Kubang yang menjadi tuan rumah.

Untuk itu, beliau sangat mendukung dengan adanya program ini, dan beliau berharap semoga semua Guru yang ada di kecamatan Pondok Kubang ini juga menyambut baik program tersebut, sehingga program ini bisa berhasil dan dapat diadakan lagi pada tahun berikutnya.

Adapun type motor honda yang dipersembahkaan untuk program guru ini adalah : Revo Fit F1, Beat Spock F1, Beat CW F1, Vario techno F1, Vario Techno ISS F1, Blade Double Disk, Blade Repsol, Verza Spoke, Verza CW, dan CB 150 R. Dari semua tyipe tersebut sudah menggunakan tekhnologi injeksi yang pastinya akan memberikan kenyamanan bagi para penggunanya.

Program ini memberikan kemudahan dengan bentuk uang muka yang rendah, suku bunga yang rendah dan pilihan tenor yang cukup panjang dan bervariasi untuk Guru. Dan batas waktu yang diberikan untuk program ini adalah 10 hari dengan kata lain program ini berakhir pada 31 Maret 2014.

Dan pada akhir acara, diadakan pemilihan doorprize bagi para peserta. Beberapa gurupun terlihat senang saat menerima doorprize.

Penulis  : Eni/C **
Redakttur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA