Bengkulu (Informasi dan Humas) 15/9- Para siswa kelas I hingga kelas 6 melakukan jalan santai pagi 07.30 hingga pukul 08.00. Kegiatan ini dilakukan sebagai selingan dari kegiatan senam pada hari sabtu, rute yang di tempuh siswa juga lingkungan sekitar desa Harapan Makmur, ini diharapkan agar siswa mampu mengenal lingkungan sekolah secara langsung.
Kepala sekolah MIN Harapan Makmur Lestari Sri Rejeki, S, Pd,. S. Sos. I mengharapkan para siswa mampu mengembangkan karakter compassion, bela rasa, terhadap masalah-masalah yang di hadapi selama dalam perjalanan, mereka bisah melihat rumah yang berbeda, orang lewat yang beragam, pekerjaan yang belum pernah di temui dan juga belajar berbagi dengan penguna jalan yang lain.
Semua siswa nampak sangat senang mengikuti jalan sehat ini sehingga membuat kegiatan ini menjadi sangat meriah dan sangat dinanti-nantikan oleh para siswa.
Penulis : Anita Ns/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari