Pendidikan Madrasah

MIN 01 Dusun Curup Pawai Bersama Peringati 1 Muharram

Bengkulu (Informasi dan Humas) 12/10- Peringatan 1 Muharam di Kabupaten Rejang Lebong di rayakan dengan melaksanakan pawai bersama seluruh instansi dan kecamatan di seluruh Kabupaten Rejang Lebong . 

Pawai dilaksanakan pada hari selasa di mulai dari jalan air rambai sampai dengan lapangan setia negara. Setelah itu di laksanakan upacara pembukaan 1 Muharam yang di ikuti siswa MAN 01 Curup. Pembukaan dilaksanakan di lapangan setia negara pada pukul 10.00 wib sampai dengan selesai dan diresmikan oleh penanggung jawab sementara Bupati Rejang Lebong.

Bapak Kepala MIN 01 Dusun Curup Wawan Herianto S.Pd MM beserta Dewan guru MIN 01 Dusun Curup turut memeriahkan pawai dalam rangka memperingati 1 Muharam 1437 H. Pada peringatan 1 Muharam 1437 H Kabupaten Rejang Lebong kali ini juga dilaksanakan perlombaan-perlombaan baik diantaranya MTQ, Azan, Nasyid dan lain sebagainya 

Bapak Kepala MIN 01 Dusun Curup berharap dalam peringatan tahun baru Islam 1 Muharam 1437 H ini kabupaten Rejang Lebong menjadi lebih baik dan bencana-bencana yang menimpa negeri ini akan segera selesai

Penulis : Andian **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA