Pendidikan Madrasah

MIN 01 Dusun Curup Bagikan Makanan Sehat

Bengkulu (Informasi dan Humas) 12/10- Jum’at 2 oktober 2015 sekolah MIN 01 Dusun Curup membagikan makanan sehat kepada siswa-siswi setelah melakukan jalan sehat disekitar lingkungan sekolah. Program siswa sehat MIN 01 Dusun curup ini merupakan program dari UKS MIN 01 Dusun Curup yang memang rutin dilaksanakan sebulan sekali pada minggu pertama. Konsumsi sehat kali ini adalah bubur kacang hijau yang dibuat sendiri oleh tangan-tangan kreatif guru-guru MIN 01 Dusun Curup. 

Sebelum makanan sehat dibagikan kepada siswa-siswi, terlebih dahulu siswa melaksanakan jalan sehat berkeliling ke sekitar lingkungan sekolah MIN 01 Dusun Curup dengan tujuan agar siswa-siswi Min 01 Dusun Curup dapat melihat dan bersosialisasi dengan msyarakat di lingkungan sekitar sekolah MIN 01 Dusun Curup.

Kegiatan jalan sehat yang rutin dilaksanakan minggu pertama setiap bulan ini diikuti seluruh siswa dari kelas 1 sampai dengan kelas 6. Setiap siswa berjalan bergandengan membentuk 3 barisan. Tidak hanya siswa yang mengikuti jalan sehat ini, guru-guru MIN 01 Dusun Curup juga turut ikut jalan sehat bersama siswa.

Pembagian makanan sehat siswa dilakukan setelah siswa berkeliling dan ketika akan memasuki pintu gerbang sekolah MIN 01 Dusun Curup siswa di mendapatkan pembagian makanan sehat. Hal ini dilakukan bertujuan agar pembagian makanan sehat lebih teratur. Dengan pembagian makanan sehat ini bapak Wawan Herianto, S.Pd.MM selaku kepala MIN 01 Dusun Curup berharap siswa-siswi MIN 01 Dusun Curup dapat lebih sehat dan bugar sehingga pelajaran yang diberikan dapat diikuti dengan baik.

Penulis : Andian **
Redaktur: Arsuk E


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA