Pendidikan Madrasah

Milad MIN 2 Kota Bengkulu Ajang Silaturahmi Antar Instansi Kemenag

Kota Bengkulu (Humas) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kota Bengkulu menggelar Pembukaan Milad yang ke-24 tahun. Acara yang dilangsungkan di halaman madrasah ini dihadiri sejumlah tamu undangan yakni Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu diwakili Kasi pendidikan Madrasah, Camat Selebar, Lurah Pagar Dewa, Mantan Kepala MIN 2 dan seluruh dewan guru, serta siswa-siswi MIN 2 Kota Bengkulu, pada Selasa (14/3).

Acara dibuka oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu H.Sipuan,S.Ag.MM yang diwakili oleh Kasi Penmad Dra. Linda Suryani ditandai dengan pelepasan balon bertuliskan Milad MIN 2 ke udara bebas tanda dimulainya rangkaian kegiatan lomba dalam rangka Pekan Milad MIN 2 Kota Bengkulu yang ke-24. Acara pembukaan juga dihadiri para peserta dari berbagai cabang lomba.

Kepala MIN 2 Kota Bengkulu, Drs.Tarmizi,, M.TPd. menuturkan bahwa Milad MIN 2 Kota Bengkulu ini diselenggarakan sebagai ajang untuk silahturahmi antar instansi, antar siswa dan yang tak kalah pentingnya yaitu memperingati Hari Lahir MIN 2 Kota Bengkulu sekaligus sebagai ajang untuk mensosialisasikan MIN 2 Kota Bengkulu kepada masyarakat luas.

“Semoga dengan kegiatan Pekan Milad MIN 2 Kota Bengkulu ke-24 ini dapat menjadi ajang sosialisasi kami kepada masyarakat luas untuk dapat menitipkan pendidikan putra putrinya nanti setelah menempuh pendidikan di Taman Kanak-kanak (TK) ke MIN 2 Kota Bengkulu yang memiliki SDM dan sarana prasarana penunjang yang dapat diandalkan. Kepada semua peserta, selamat berlomba dengan mengedepankan sportifitas dan kreativitas,” harap Tarmizi.

Lebih lanjut Tarmizi juga menyampaikan agenda Pekan Milad yang akan berlangsung dari tanggal 14 Maret hingga 21 Maret 2023. Agenda tersebut berisi berbagai lomba antar siswa, Instansi Kemenag Kota Bengkulu, diantaranya Volly Ball untuk Instansi Kemenag Kota Bengkulu,Tahfizd untuk siswa, Sang Juara untuk siswa, dan mewarnai, serta kegiatan jalan santai yang bertabur hadiah doorprize pada hari puncaknya nanti yang akan di gelar pada tanggal 21 Maret 2023. (Ridwan/Popi)

 

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA