Pendidikan Madrasah

Memupuk Kedisiplinan, Kakan Kemenag Jadi Pembina Upacara di Madrasah

Bengkulu Selatan (Humas) – Dalam rangka memupuk kedisiplinan siswa dan meningkatkan semanagat mengikuti proses belajar mengajar, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan menjadi Pembina Upacara Bendera di MAN Manna.

Upacara bendera pada hari Senin 24 Oktober 2022 yang berlangsung di halaman Madrasah Aliah Negeri Manna, diikuti Kepala Madrasah H. Saefudin Zuhri, M.Pd, Kepala TU Madrasah, Waka Madrasah, Pendidik dan Tenaga Kependidikan beserta seluruh peserta didik. Dalam arahannya Kakan Kemenag Bengkulu Selatan, Dr. H. Junni Muslimin, MA menjelaskan bahwa upacara bendera sangat penting. Dengan upacara bendera yang kita lakukan setiap hari Senin kita jadikan sebagai sebuah wahana pembelajaran dan latihan bagaimana kita dapat menjalankan hidup keseharian yang lebih baik dengan tertib dan taat aturan. Lebih lanjut disampaikan Kakan Kemenag, "banyak hal dapat kita pelajari dari upacara bendera. diantaranya adalah disiplin. Madrasah yang tertib akan menciptakan proses pembelajaran yang baik”. Disamping itu Kakan Kemenag mengharapakan kepada bapak/ibu guru dan tenaga pendidik agar senantiasa melaksanakan tugas dengan maksimal agar nilai dan kualitas pendidik di Madrasah akan dapat dirasakan oleh masyarakat, sehingga minat masyarakat menyekolahkan anaknya ke MAN akan tumbuh dan semangat.

Dipenghujung arahannya Kakan Kemenag menyampaikan kepada peserta didik, agar belajar sungguh-sungguh, "jadilah anak-anak yang berbakti kepada guru dan orang tua dan niatkan datang ke Madrasah untuk menuntut ilmu dan semata-mata hanya karena Allah SWT," harapnya menyudahi.(Toni)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA