Pendidikan Madrasah

MAN 01 Kepahiang Adakan Sosialisasi PPDB di SMPN 1 Suro Baru

Bengkulu (Informasi dan Humas) 26/04 -  Beberapa orang guru beserta satu orang siswa MAN 1 Kepahiang adakan sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2017/2018 di SMPN 1 Suro Baru pada hari rabu kemarin (19/4). Sosialisasi yang diikuti oleh seluruh kelas IX SMPN 1 Suro Baru ini diadakan di lapangan sekolah pada pukul 11.00 hingga 12.30 wib.

Sebelum sosialisasi PPDB dimulai, diadakan game terlebih dahulu untuk memancing semangat para peserta sosialisasi. Games ini dipandu oleh salah satu Guru MAN 1 Kepahiang, Yuliansyah, S.Pd.
Setelah itu baru diadakan promosi mengenai MAN 1 Kepahiang. Promosi disampaika oleh Inzoni, siswa kelas XI IPA 2. Inzoni menyampaikan bahwa MAN 1 Kepahiang sudah terakredetasi A “salah satu yang harus dilihat dalam memilih sekolah adalah akreditasinya, karena akredetasi melambangkan mutu sekolah tersebut” ujar inzoni.

Setelah itu disampaikan juga visi, misi dan tujuan MAN 1 Kepahiang, sederet prestasi yang pernah diraih MAN 1 Kepahiang, serta berbagai eskul yang ada di MAN 1 Kepahiang. Selain itu juga disampaiakan kelebihan bersekolah di Madrasah yakni bisa memperdalam ilmu agama lebih dari yang bisa didapat dari sekolah umum. Terakhir diadakan juga sesi tanya jawab mengenai cara serta syarat-syarat pendaftaran di MAN 1 Kepahiang.(Novia) 

Redaktur : H. Rolly Gunawan


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA