Pendidikan Madrasah

Kepala Kemenag Rejang Lebong Tinjau MTs Baitul Makmur

Rejang Lebong (Inmas) --- Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Drs. H. Lapulangi, MM dan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kabupaten Rejang Lebong Drs. Kadar Najmidin, M. Ag beserta rombongan monitoring Madrasah Aliyah Baitul Makmur Rejang Lebong.

Kedatangan Ka Kemenag Rejang Lebong beserta rombongan pada 30 Oktober 2018 disambut baik oleh kepala Madrasah Aliyah Baitul Makmur di Ruang Kantor Kepala Madrasah.

Kepala Madrasah Aliyah Baitul Makmur Rejang Lebong Nurani M, S. Pd. I, M. Pd mengatakan kedatangan Ka Kemenag yang Baru Drs. H. Lapulangi, MM pertama kalinya mengunjungi Madrasah Aliyah Baitul Makmur Rejang Lebong.

Nurani M, S. Pd. I, M. Pd juga mengatakan kunjungan Ka Kemenag ke Madrasah Aliyah Baitul Makmur dimaksudkan untuk silaturahmi dan melihat lingkungan  Madrasah Aliyah Baitul Makmur Rejang Lebong.

Nurani M, S. Pd. I, M. Pd mengucapkan terima kasih atas kunjungan Ka. Kankemenag yang baru dan rombongan serta telah memberikan masukan dan motivasi untuk mengembangkan madrasah. “semoga kedepannya Madrasah Aliyah Baitul Makmur dapat lebih baik lagi”, Pungkasnya. (IM)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA