Pendidikan Madrasah

Kamad MIN 1 RL berikan Reward kepada Penghapal QHD

Rejang Lebong (Inmas) - Kepala Madrasah (Kamad) Madrasah Ibtidaiyan Negeri (MIN) 1 Rejang Lebong (RL) memberikan reward kepada seluruh penghapal Qur’an Hadits dan Do’a (QHD). Senin, (02/3/2020).

Kegiatan hapalan QHD merupakan salah satu program yang ada di MIN 1 RL. Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan untuk mendekatkan anak-anak agar selalu dekat dan  cinta kepada al-qur’an.

Kamad MIN 1 RL, Wawan Herianto, S.Pd, MM, memberikan reward kepada seluruh anak yang telah hapal QHD pada dilapangan MIN 1 RL. Pemberian reward ini bertujuan untuk memberikan semangat kepada anak-anak supaya lebih rajin menghapal dan mengamalkan QHD dikehidupan nyata.

Selain itu, ketua pelaksana program QHD, Kurniati, S.Pd.I, mengatakan, “ Dengan adanya program QHD ini, saya berharap bahwa anak-anak bisa menjadi pemimpin yang dekat dengan Rabb-nya. Menjadi penghapal yang selalu dekat dan cinta kepada al-qur’an, serta selalu dipermudah dalam dalam menambah hapalannya. (Windi SN)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA