Pendidikan Madrasah

Ka.Kemenag Benteng Rakor Anggaran Bersama Kepala MIN

Bengkulu Tengah (Inmas)- Sesaat setelah pelaksanaan Rakor, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah H. Sipuan, S.Ag.,MM mengumpukan seluruh Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) di ruang kerjanya, Rabu, 17 Januari 2018.

 

    Berdasarkan penjelasan dari Kasubbag Tata Usaha Rizal,S.Pd.,M.Pd saat ditemui diruang kerjanya bahwa tidak ada pembahasan yang lebih spesifikasi terkait dengan dikumpulkannya seluruh Kepala MIN diruang kerja kepala tersebut.

    “Pertemuan tersebut adalah pertemuan biasa antara atasan dengan bawahan, pembahasanya pun tidak ada yang lebih spesifikasi melainkan membahas terkait dengan apa yang menjadi tupoksi seorang Kepala Madrasah lebih mendetail, termasuk pembahasan mengenai Daftar Isian Penggunaan Anggaran (DIPA) Madrasah Ibtidaiyah Negeri yang melebur ke DIPA Kementerian Agama. Ungkap Rizal

    Sementara Kepala Kemenag Benteng pada saat memimpin pertemuan tersebut secara umum meminta kepada seluruh Kepala Madrasah agar saling bersinergi dalam menjalankan program Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).

    “Kita harus bangun Komunikasi Aktif, itu semua demi memperlancar kinerja kita bersama, dan yang paling terpenting adalah selaku Kepala Kemenag saya mengajak kepada seluruh Kepala Madrasah untuk saling berkoordinasi terkait dengan kemajuan setiap Madrasah” papar Sipuan

    Lebih lanjut Sipuan mengungkapkan, dan hampir disetiap pertemuan ia menyampaikan bahwa sebagai ASN Kementerian Agama kita punya tanggung jawab dan amanah yang besar, gerak, sikap dan tindak-tanduk kita selalu menjadi sorotan masyarakat, oleh karena itu sebagai ASN yang diberi amanah jabatan mari kita jaga citra Kementerian Agama. Tutup Sipuan .(Bobi)

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA