Pendidikan Madrasah

Ka.Kemenag Bengkulu Selatan Melakukan Monev Ke MIN 3 Bengkulu Selatan

Bengkulu Selatan (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan : H. Arsan Suryani, M.HI beserta rombongan melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) ke MIN 3 Bengkulu Selatan Desa Padang Beriang pada Kamis (23/07/2020). Dalam kunjungannya Kakankemenag beserta rombongan disambut oleh Kepala MIN 3 Bengkulu Selatan : Aslianah, M.Pd.I beserta majelis guru.

Dalam kunjungannya tersebut Kakankemenag Bengkulu Selatan meninjau kondisi lingkungan madrasah dan memberikan pembinaan kepada para guru MIN 3 Bengkulu Selatan dalam rangka meningkatkan kekompakan dan kualitas guru dengan dibantu oleh TIM terpadu. “Saya sangat mengapresiasi atas kreativitas para guru madrasah yang sudah menempelkan 99 asmaul husna di setiap tiang bangunan kelas sehingga anak-anak akan lebih mudah menghafalkannya, dan juga tingkatkan lagi upaya guru dalam menarik anak-anak yang ada luar desa Padang Beriang agar mereka banyak yang mau bersekolah di Madrasah kita ini.” Ucap Arsan.

“Jaga terus kekompakan antar sesama guru, tingkatkan kualitas diri dengan banyak membaca, segala yang berkenaan dengan tertib adiministrasi guru itu dilengkapi dengan maksimal, terutama bukti fisiknya harus ada. Kemudian juga untuk tertib administrasi di ruang Tata Usaha, ruang Bendahara harus dibuat lengkap. Jalankan amanah semaksimal mungkin sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing. Mari membangun madrasah bersama-sama.” Kata Arsan.

Selain itu, Arsan juga mengingatkan kepada majelis guru MIN 3 Bengkulu Selatan agar selalu menaati protokol kesehatan selama masa pandemi, pakai masker dan cuci tangan secara rutin, serta menjaga jarak untuk melindungi diri kita dan orang lain.

Menanggapi kunjungan Kakankemenag beserta rombongan , Kepala MIN 3 Bengkulu Selatan : Aslianah, M.Pd.I mengucapkan terimakasih karena sudah menyempatkan diri untuk hadir di madrasah. “Saya merasa arahan dan pembinaan yang disampaikan oleh Kakankemenag sangat bermanfaat bagi kemajuan Madrasah kami dan akan kami tindaklajuti untuk meningkatkan kualitas madrasah dan guru dalam mengajar.” Ujar Aslianah. (Zeta)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA