Bengkulu Tengah (Inmas) - Bertempat di Gedung MTs Qaryatul Jihad Kecamatan Pondok Kubang, Yayasan Cendekia Barokah menggelar acara serah terima jabatan (sertijab) Kepala MTs Qaryatul Jihad yang baru dan MIS Pulau Panggung. Hadir pada saat itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah yang diwakili oleh Kepala Seksi Pendis Muhammad Ali, S. Pd.I.,M. Pd. Rabu,(1/07).
Sertijab dilakukan oleh Ketua Yayasan Cendekia Barokah Emiyati, M. Pd. dari Kepala MTs Qaryatul Jihad periode 2016-2020: Mulyati, M. Pd. kepada Kepala MTs Qaryatul Jihad periode 2020-2025: Ach. Jainuri. Kepala MIS Pulau Panggung 20216-2020: Ismadi, S. Pd.I. Kepala MIS Pulau Panggung Periode 2020-2025: Kadi Susanto, S. Pd. Menjadi saksi sertijab adalah Pembina Yayasan Cendekia Barokah Rizal, M. Pd, dan Kasi Penmad Kantor Kemenag Bengkulu Tengah, Muhammad Ali S. Pd.I.,M. Pd
Ketua Yayasan Cendekia Barokah, Emiyati, M. Pd mengatakan bahwa perubahan yang ada di MTs Qaryatul Jihad maupun MIS Pulau Panggung bertujuan untuk kemajuan pendidikan dan pembinaan Madrasah. Pada saat itu Emiyati mengucapkan terima kasih atas pengabdiannya. Ia berharap kepada Kepala MTs dan MIS yang baru, Ach. Jainuri dan Kadi Susanto, agar dapat mencurahkan ilmu dan ide-ide terbaiknya dalam memimpin MTs dan MIS menjadi semakin maju dalam hal kualitas dan kuantitas peserta didik.
“Kunci kesuksesan adalah kolaborasi. Jangan segan-segan untuk berkomunikasi antar internal dan eksternal institusi. Tiada orang yang sukses tanpa berkolaborasi. Hal ini termasuk dalam upaya mewujudkan cita-cita menjadikan Bengkulu Tengah sebagai Kabupaten ayng madani,'' Ujar Emiyati.
Sementara itu, Kakan Kemenag Bengkulu Tengah melalui Kasi Pendis Muhammad Ali, S. Pd.,M. Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa cita-cita menjadikan Madrasah yang di Bengkulu Tengah merupakan niat kita bersama, tanpa terkecuali Madrasah Negeri, Swasta maupun Pondok Pesantren. Tentu ini dengan kerja sama yang baik seperti yang di ungkapkan oleh Ketua Yayasan Cendekia Barokah.
Selanjutnya, Muhammad Ali mengucapkan selamat purna tugas kepada Kepala MTs Qaryatul Jihad yang sebelumnya, Ibu Mulyati, M. Pd dan Kepala MIS Pulau Panggung Bapak Ismadi. Menurutnya kepemimpinan Ibu Mulyati tentunya sudah banyak kemajuan yang dicapai hingga saat ini. “Saya sering mendengar bahkan menyaksikan langsung. Ujar Ali
Terakhir saya ucapkan selamat mengemban amanah kepada Kepala MTs dan MIS yang baru, semoga di kepemimpinan yang baru ini akan membawa kemajuan MTs dan MIN lebih baik lagi dan mewujudkan motto Madrasah Hebat Madrasah Bermartabat.” Pungkasnya. (Mus)