Kaur (Humas) --- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kaur membuktikan kapabilitasnya dalam bidang akademik pada ajang Kompetisi Sains Nasional Provinsi (KSNP) yang digelar Dinas Pendidikan Kabupaten Kaur bulan Maret lalu. Dua siswa MAN Kaur menyabet juara 1 untuk bidang studi Ekonomi dan tiga gelar untuk bidang studi Kebumian. Dengan raihan ini, dua peserta didik ini akan maju mewakili Kabupaten Kaur dalam ajang KSNP tingkat Provinsi yang akan digelar 10 hingga 14 Agustus mendatang.
Peraih medali Emas bidang studi Ekonomi, Dendi Irawan menceritakan KSNP tingkat Kabupaten Kaur berlangsung di SMA Negeri 3 Kaur. Menurut Dendi bidang studi yang dikompetisikan yaitu untuk jurusan MIPA Fisika, Astronomi, Kimia, Biologi, TIK. Sedangkan untuk jurusan SOS yaitu Ekonomi, Geografi, dan Kebumian.
"Untuk jumlah kepersertaan diikuti 9 sekolah SMA dan MAN di seluruh Kabupaten Kaur. Dimana masing-masing sekolah mengirim 27 peserta didik untuk mewakili dalam ajang KSNP Kabupaten Kaur" terang Dendi.
Uji coba pelaksanaan KSNP online tingkat provinsi sudah dilakukan, dengan memperkenalkan aplikasi yang akan digunakan nanti dimana para peserta wajib mengisi biodata pribadi dan mengerjakan soal-soal tryout. Pelaksanaan uji coba ini telah dilakukan pada akhir Juli kemarin.
"pelaksanaan KSNP tingkat Provinsi akan diadakan pada 10-14 Agustus 2020 mendatang dan Insyaallah persiapan kami sudah matang dan kami sudah siap untuk bersaing di tingkat Provinsi," ujar Windia Sari Siswi MAN Kaur yang yang menyabet juara 3 untuk bidang studi Kebumian. (Mei)