Bengkulu (Infromasi dan Humas) 19/12- Pelaksanaan Peringatan Hari Lahir (Harla) Madrasah Tsnawiyyah Panca Mukti Desa Panca Mukti Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah berjalan dengan sukses, itu dikatakan oleh Kepala MTS Roslaini, M. Pd, adapun kesuksesan tersebut ditandainya dengan acara penutupan dan sekaligus pembagian hadiah perlombaan yang diadakan lebih kurang satu minggu.
Adapun pelaksanaan pentupan dan pembagian hadiah tersebut dilaksanakan di Halaman MTS Panca Mukti pada Kamis 18 Desember 2014 pada pukul 10.00 Wib, acara tersebut dihadiri olah Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH didampingi oleh Kasip Pendis Rizal, S. Pd. I, M. Pd, Pengawas Madrasah Yuyun, S. Pd dan Sayhrur Rambe, S. Pd.
Acara tersebut juga dihadiri oleh seluruh kepala Madrasah baik MI, MTS, MA se-Kabupaten Bengkulu Tengah, acara tersebut dimeriahkan juga dengan berbagai macam kreasi seni para siswa dari MTS Panca mukti antara lain Penampilan Tari Adat, Gerup Lawak yang diperankan oleh para siswa dan juga ceramah agama yang disampaikan oleh Al-Ustat Nursalim Al- Hafiz.
Dengan suksesnya acara tersebut Kepala Madrasah Roslaini mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam pelaksanaan acara Tahunan ini baik kepada para panitia, dewan guru, masyarakat sekitar yang ada di Desa Panca Mukti, harapannya untuk tahun-tahun akan datang semoga lebih meriah lagi dan sukses juga, ujarnya.
Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari