Pendidikan Madrasah

HAB Kemenag RI Ke 76, MAN Seluma Sabet 8 Juara

Seluma (Humas) - MAN Seluma berhasil mendulang prestasi di berbagai cabang lomba pada kegiatan HAB Kemenag RI ke-76 yang diselenggarakan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma. Rabu, (26/1/22). Selain meraih juara umum kebersihan, MAN Seluma juga meraih kejuaraan di berbagai cabang lomba lainnya, di antaranya yaitu juara umum lomba kebersihan, juara 1 lomba kebersihan, juara 1 lomba kreasi tumpeng, juara 1 lomba solo song, juara 2 lomba solo song, juara 3 lomba solo song, juara 3 lomba kontribusi berita terbanyak serta juara 3 lomba tenis meja putri.

 Pada kegiatan tersebut juga dilakukan penyerahan trofi dan piagam penghargaan pada setiap cabang juara, baik cabang lomba olahraga, cabang lomba seni, kebersihan maupun kontribusi berita web terbanyak. Adapun trofi bergilir juara umum kebersihan merupakan tahun ke-2 yang diraih oleh MAN Seluma, trofi tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma, H. Heriansyah, S.Ag. MA. Kepada kepala madrasah MAN Seluma, Ichwan syaputra, M.Pd.

 Kepala MAN Seluma, Ichwan Saputra, M.Pd. merasa bersyukur dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh keluarga besar MAN Seluma atas pencapaian ini. ”Saya selaku Kepala MAN Seluma mengucapakan syukur alhamdulillah dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh keluarga besar MAN Seluma atas capaian prestasi yang diperoleh saat ini, apalagi pada event besar dan bersejarah yaitu Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-76. “ ujarnya.

Beliau menambahkan, “Prestasi-prestasi ini tentunya tidak diperoleh dengan mudah dan instan,  mengingat semuanya membutuhkan proses, kerja keras, kerja solid serta kerja ikhlas keluarga besar MAN Seluma. Oleh karena itu, harapan saya kedepannya keluarga besar MAN Seluma semakin kompak serta bahu membahu untuk mewujudkan MAN Seluma menjadi madrasah yang semakin mandiri dan berprestasi.” Pungkasnya. (Rn)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA