Pendidikan Madrasah

Ghina Aliefia Siswa Terbaik MAN 1 Model Bengkulu

Kota Bengkulu (Inmas) 01/01- Pada hari Jum'at tanggal 21 Juni 2019. Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Model Kota Bengkulu telah melaksanakan agenda pembagian hasil belajar siswa (raport) semester genap tahun ajaran 2018/2019. Bertempat di Masjid Nurul Ilmi MAN 1 Model Kota Bengkulu.

Adapun peraih nilai tertinggi dalam pembagian raport kali ini adalah Ghina Aliefia Rahma, siswi Kelas XI IPA 1. Yang meraih jumlah nilai 3282 dan rata-rata 91,2.

Ghina Aliefia Rahma juga  sekaligus menjadi juara umum di Kelas XI. Sedangkan juara umum kelas X diraih oleh Fadila Utami, siswi Kelas X Bahasa,  dengan jumlah nilai 3325 dan rata-rata 87,5.

Kepala MAN 1 Model Bengkulu, Drs. H. Tamrin,  M.Ag. mengungkapkan harapannya agar para juara mensyukuri nikmat yang telah Allah berikan berupa prestasi akademik tersebut.

"Semoga para siswa dapat selalu meningkatkan prestasinya, baik prestasi akademik maupun non akademik. Pribadi muslim yang baik itu adalah senantiasa mensyukuri nikmat apapun dari Allah SWT, 

tidak sombong atas prestasi yang diraih. Boleh berbangga, namun tetap bersyukur", demikian yang diungkapkan oleh Bapak Tamrin.

(Faisal/Popi)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA