Pendidikan Madrasah

Gelar Peringatan Maulid Nabi, MAN Kaur Lantik Pengurus ROHIS 2021-2022

Kaur (HUMAS)- Dalam menciptakan karakter generasi  yang tidak hanya pintar dalam ilmu akademik  namun juga cerdas dalam beragama, Rohani Islam (ROHIS) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) KAUR gelar Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H sekaligus pelantikan kepengurusan anggota Rohis masa bakti 2021-2022, Rabu (20/10).

Acara ini diadakan dari pukul 08.00 WIB s.d 13.30 wib dilaksanakan di Aula MAN Kaur dan dihadiri oleh Kepala MAN Kaur Muflihah Fithrian,S.Ag., M.Pd.I, Pembina Rohis putra dan putri, dewan guru, dan seluruh siswa-siswi kelas X dan XI MAN Kaur.

Pembina Rohis putri, Sri Hastuti,S.Pd.I. menerangkan bahwa acara ini berjalan dengan lancar karena kerja sama pengurus rohis serta persiapan yang sudah dilakukan dengan matang selama setengah bulan lalu.

“Alhamdulillah, acara ini dapat berjalan meski dalam keadaan pandemi covid-19, karena semangat peserta dan panitia rohis dalam mengikuti acara ini”, terang Sri.

Sri menambahkan bahwa pada kegiatan peringatan maulid nabi Muhammad SAW tersebut diisi dengan ceramah agama dan kemudian dilanjutkan dengan pelantikan kepengurusan Rohis MAN KAUR.

“Kami selaku pembina mengucapkan terima kasih kepada kepengurusan rohis masa bakti 2020-2021, semoga dengan diadakan acara ini dapat membentuk karakter siswa-siswi yang tidak hanya cerdas dalam intelektual namun cerdas juga dalam berelegius, dan semoga pandemi ini cepat berakhir. Harapan untuk kepengurusan baru, selamat dan semoga dapat melaksanakan program-program kerjanya dengan baik” ucap Sri.

Kepala MAN Kaur, Muflihah yang hadir dalam  kegiatan ini berharap melalui acara tersebut dapat membentuk karakter siswa-siswi yang relegius, baik dalam berpakaian maupun dalam lisan dan bertingkah laku sebagai seorang muslim/muslimah. (Endang/Nelda)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA