Pendidikan Madrasah

Cegah dan Berantas Narkoba, MAN 1 BU Bentuk Tim SANS

Bengkulu Utara---Dalam upaya memberantas dan mencegah maraknya narkoba di kalangan pelajar, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bengkulu Utara membentuk Satgas  Anti Narkoba Sekolah (SANS), Senin (17/9).

Tim Satgas yang dibentuk  terdiri dari 10 orang siswa yang diambil dari kelas X – XII.  Pembentukan Tim SANS sendiri dihadiri langsung ketua umum SANS Bengkulu Utara Andaru Pranata, SE, wakil pembina Hendri Kisinger,SE, MM (kepala dinas Pemuda dan Olahraga BU), pengurus SANS BU, wakil kepala bidang kesiswaan Drs. Zulzamzami, pembina OSIS MAN 1 BU M. Haryanto, M.TPd

Disampaikan Ketua umum SANS BU, Andaru Pranata, SE dalam kesempatan tersebut bahwa setiap sekolah setingkat SLTA sederajat di Bengkulu Utara wajib memiliki tim SANS.

Menurutnya, tim ini diharapakan dapat menjadi ujung tombak pemberantasan narkoba di lingkungan sekolah, karena merupakan garda-garda sekolah pelindung sesama pelajar, bukan hanya untuk diri pribadi tapi juga lingkungan.

Sementara itu, Kepala MAN 1 Bengkulu Utara, Mulyanto, M.Pd sangat berharap dengan terbentuknya Tim SASN di Madrasahnya ini, siswa-siswi MAN 1 Bengkulu Utara bisa terhindar dan tidak terjerumus dalam Narkoba.

 

 Penulis : Apriani


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA