Bengkulu Tengah (Inmas) – Rabu, (18/03/2020) Siswa MIN 1 Bengkulu Tengah membuat sendiri Hand Sanitizer dari daun siri. Daun siri merupakan salah satu jenis tanaman yang dapat digunakan untuk mengusir virus corona. Pembuatan hand sanitizer ini dilakukan siswa setelah selesai nonton bareng (nobar) cara pembuatannya di musholah MIN 1 Bengkulu Tengah.
Emiyati selaku Kepala Madrasah menyatakan bahwa sekarang semakin menyebarnya pandemi virus corona atau covid-19 di tanah air, mengakibatkan masker, hand sanitizer, dan alkohol sulit dicari. Ketiga barang ini dianggap paling efektif untuk meminimalisasi penularan virus yang sudah merenggut banyak nyawa di Indonesia.
Selanjutnya Emi menambahkan bahwa Guru dan siswa berkolaborasi dalam rangka pembuatan Hand Sanitizer ini. Cara pembuatan dan bahan-bahannya pun sangat mudah dijumpai di sekitar anak-anak. Siswa hanya membutuhkan daun siri secukupnya, air bersih secukupnya, baskom, botol, dan panci.
“Cara pembuatan Hand Sanitizer pertama ambil daun siri secukupnya lalu potong kasar kecil-kecil. Masukkan potongan siri tadi ke dlam wadah yang sudah disiapkan. Selanjutnya panaskan air putih di atas api menggunakan panci hingga mendidih, berikutnya masukkan potonga daun sirih dalam wadah, di atas air putih yang mendidih di dalam panci sekitar 30 menit. Lalu matikan kompor, dan dinginkan. Setelah dingin masukkan ke dalam botol yang sudah disiapkan oleh siswa. Hand Sanitizer murah meriah sudah bisa digunakan” tutur Emi menambahkan. (Yani/Emi LDR)
Pendidikan
Pendidikan Madrasah
Bersama Siswa, Guru MIN 1 Benteng Racik <i>Hand Sanitizer</i>
- Selasa, 7 April 2020 | 00:00 WIB